Kawasan Wisata Tunjungan Surabaya Makin Ciamik, Apa Saja yang Baru?

Ada 4 titik tampilan seni di kawasan Tunjungan. Yakni di Pertigaan Tanjung Anom, depan Optik Sels, sebelah Bank Hagakita, dan depan Toko Edision. Kamu bisa menyaksikan berbagai jenis penampilan seni setiap hari mulai pukul 19.00-21.00 WIB.

oleh Liputan6.com diperbarui 12 Des 2021, 08:00 WIB
Diterbitkan 12 Des 2021, 08:00 WIB
Potret Jalan Tunjungan Saat Malam Hari, Ikon Kota Pahlawan yang Penuh Sejarah
Potret Jalan Tunjungan Saat Malam Hari, Ikon Kota Pahlawan yang Penuh Sejarah (sumber: pesona.travel)

Liputan6.com, Surabaya Kota Surabaya selalu menjadi idaman bagi wisatawan. Kota terbesar kedua setelah Jakarta ini memiliki berbagai wisata yang ramai dikunjungi.

Salah satunya adalah kawasan wisata Tunjungan Surabaya. Kawasan wisata ini baru dilaunching oleh Wali Kota Surabaya, Eri Cahyadi pada November 2021.

Adanya kawasan wisata ini menjadi warna baru yang menghiasi sepanjang Jalan Tunjungan. Jalan Tunjungan kini semakin ciamik, sehingga wajib kamu kunjungi dalam waktu dekat ini. Simak berikut ini apa saja yang baru di Tunjungan.

Tampilan dan Suasana Baru

Kawasan Tunjungan kini dipercantik. Penataan cahaya yang tepat membuat kawasan ini semakin indah kala malam hari. Suasana baru ini bisa membuat kamu semakin betah.

Seni mural menjadi nilai tambah keindahan Tunjungan. Selain itu, kamu juga bisa menikmat street furniture mulai pekan kedua Desember 2021.

 

* Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan. 

 

 

8 Lokasi Parkir

Potret Jalan Tunjungan Saat Malam Hari, Ikon Kota Pahlawan yang Penuh Sejarah
Potret Jalan Tunjungan Saat Malam Hari, Ikon Kota Pahlawan yang Penuh Sejarah (sumber: pesona.travel)

Untuk merapikan tata letak penyimpanan kendaraan pengunjung, kini di kawasan Tunjungan sudah tersedia 8 lokasi parkir. Pengunjung dilarang memarkirkan kendaraannya di sepanjang jalan Tunjungan, khususnya pada pukul 16.00-19.00 WIB.

4 Titik Tampilan Seni

Selain lokasi parkir, kamu juga bisa menyaksikan penampilan seni di Tunjungan. Seperti diketahui, Surabaya salah satu kota yang masih menjunjung tinggi karya seni.

Ada 4 titik tampilan seni di kawasan Tunjungan. Yakni di Pertigaan Tanjung Anom, depan Optik Sels, sebelah Bank Hagakita, dan depan Toko Edision. Kamu bisa menyaksikan berbagai jenis penampilan seni setiap hari mulai pukul 19.00-21.00 WIB.

 

Beragam Kuliner

Wisata Kuliner Malam Surabaya Murah yang Siap Menggoyang Lidah
Wisata Kuliner Malam Surabaya Murah yang Siap Menggoyang Lidah (sumber: merdeka.com)

Surabaya memiliki ragam kuliner yang khas. Kamu bisa menikmati berbagai jenis kuliner di kawasan wisata Tunjungan.

Baru-baru ini ragam pilihan kuliner di Tunjungan bertambah. Kawasan Tunjungan cocok buat kamu yang ingin menghilangkan penat untuk sekadar mencicipi kuliner dari para pelaku UMKM Surabaya.

Kendati perubahan konsep kawasan wisata Tunjungan menjadi semakin ciamik, jalan tetap berfungsi normal. Setiap hari kendaraan tetap dapat melintas Jalan Tunjungan.

Kalau kamu melintas Jalan Tunjungan, jangan lupa mampir menikmati spot-spot menarik di kawasan wisata Tunjungan. Kamu bisa mengajak orang terkasih ke kawasan ini agar semakin romantis.

 

Penulis: Muhamad Husni Tamami

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya