Liputan6.com, Surabaya - Wakil Gubernur Jatim Emil Dardak dinyatakan positif Covid-19, suami artis Arumi Bachsin ini pun harus menjalani isolasi mandiri dan terpisah dengan keluarga.
Baca Juga
"Tidak bisa buka puasa bareng keluarga karena sedang isolasi mandiri. Bahkan harus absen puasa dulu karena harus mengkonsumsi obat rutin dalam keadaan sakit karena positif covid-19," tulis Emil di akun Instagramnya dikutip, Kamis (6/4/2023).
Advertisement
Emil enyatakan, Covid-19 masih ada. Dia yang belum pernah kena tersjangkit sejak awal, akhirnya merasakan giliran terkena covid.
"Gejalanya saat mau sahur, tenggorokan sakit dan demam serta meriang dan nyeri otot, ditambah batuk-batuk berdahak," ujarnya.
Meski positif Covid-19, Emil mengaku masih menjalankan pekerjaannya secara jarak jauh melalui zoom.
"Pekerjaan tetap dicicil sedikit-sedikit melalui zoom walaupun masih belum fit betul," ujarnya.
Dia pun mengajak warga untuk tetap budayakan prokes, rajin mencuci tangan dan pola hidup higienis.
"Untuk masker, memang sudah tidak wajib, tapi kita bisa menilai sendiri kalau di tempat yang ramai dan padat serta rawan berinteraksi dengan orang lain yang batuk atau bersin, mungkin sebaiknya tetap mengenakan masker," sambungnya.
Dia juga meminta masyarakat untuk segera vaksin Covid-19, termasuk booster.
Khofifah Dua Kali Positif Covid-19
Sebelumnya, Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa kembali terpapar positif Covid-19. Ini adalah kali kedua, mantan menteri sosial itu terpapar Covid-19.
"Inggih (iya), beliau saat ini positif," ujar Kepala Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BPSDM) Provinsi Jawa Timur (Jatim) Aries Agung Paewai kepada Liputan6.com melalui pesan singkat, Jumat (25/6/2021).
Dikonfirmasi mengenai kondisi Khofifah saat ini bagaimana, apakah terpapar tanpa gejala, atau positif Covid-19 variasi baru, Aries belum merespon menjawab pertanyaan tersebut.
"Beliau OTG mas," ucap Aries.
Advertisement