Daftar Smartphone yang Kebagian Update Android 4.4 KitKat

Google telah memastikan jika Android 4.4 KitKat juga akan dinikmati oleh pengguna perangkat kelas menengah ke bawah.

oleh Adhi Maulana diperbarui 24 Apr 2014, 13:45 WIB
Diterbitkan 24 Apr 2014, 13:45 WIB
Android KitKat Tumbuh, Jelly Bean Berkuasa
Android (pocketnow)

Liputan6.com, Pada akhir 2013 kemarin Google telah secara resmi merilis update sistem operasi (OS) Android 4.4 KitKat. Saat ini OS Android generasi terbaru itu sudah diadopsi oleh sejumlah perangkat mobile kelas premium.

Namun sedari awal diperkenalkan pada publik, Google telah memastikan jika Android 4.4 KitKat tidak saja akan dinikmati oleh para pengguna perangkat mobile unggulan, pengguna perangkat kelas menengah ke bawah pun diklaim akan menikmati pembaruan OS tersebut.

Tentunya banyak pengguna perangkat Android yang sudah tidak sabar menunggu kehadiran update Android 4.4 KitKat. Akan tetapi tenang saja, pasalnya Samsung telah merilis daftar waktu ketersediaan update Android 4.4 KitKat untuk sejumlah perangkat.

Berikut daftar perangkat yang sudah dan segera mendapatkan pembaruan sistem operasi Android 4.4 KitKat seperti yang dilansir laman Phone Arena, Kamis (24/2/2014):

Asus
Padfone 2 - Akhir Q2 2014
Padfone Infinity - Akhir Q2 2014
Padfone A80 - Akhir Q2 2014
New Padfone Infinity - Q3 2014

HTC
HTC One – Sudah tersedia
HTC One mini - Sudah tersedia
HTC One max - Sudah tersedia
HTC One Google Play Edition – Sudah tersedia
HTC Droid DNA - Akhir Q1 2014

LG
LG G2 - Sudah tersedia
LG G Flex - Sudah tersedia
LG Optimus G Pro - Belum dipastikan
LG Optimus G - Belum dipastikan
LG G Pro Lite - Belum dipastikan
LG Optimus L9 II - Belum dipastikan
LG Optimus Vu II, Vu III - Belum dipastikan
LG Optimus F7, F6, F3 - Belum dipastikan
LG G Pad 8.3 - Segera tersedia

Motorola
Moto X - Sudah tersedia
Moto G - Sudah tersedia
DROID Ultra - Sudah tersedia
DROID Maxx - Sudah tersedia
DROID Mini - Sudah tersedia
DROID RAZR M - Segera tersedia
DROID RAZR HD - Segera tersedia
DROID RAZR MAXX HD - Segera tersedia
Atrix HD - Belum dipastikan
Electrify M - Belum dipastikan
Razr i - Belum dipastikan

Nexus
Nexus 4 – Sudah tersedia
Nexus 7 – November
Nexus 10 – November

Samsung
Galaxy S4 - Sudah tersedia
Galaxy Note 3 - Sudah tersedia
Galaxy S III - Maret/April
Galaxy Note II - Maret/April
Galaxy S4 mini - Segera tersedia
Galaxy S4 Active - Segera tersedia
Galaxy S4 Zoom - Segera tersedia
Galaxy S III - Segera tersedia
Galaxy S III mini - Segera tersedia
Galaxy Mega - Segera tersedia
Galaxy Light - Segera tersedia
Galaxy Note 8.0 - Segera tersedia
Galaxy Tab 3 - Segera tersedia
Galaxy Note 10.1 - Segera tersedia

Sony
Sony Xperia Z1 / Z Ultra - Mei - Juni
Sony Xperia Z, ZL, Tablet Z - Belum dipastikan
Sony Xperia SP - Belum dipastikan
Sony Xperia ZR, Xperia T, Xperia TX and Xperia V - Belum dipastikan

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya