5 Fakta Menarik Sang Pendiri Twitter, Jack Dorsey

Pria tampan kelahiran 19 November 1976 ini pertama kali masuk ke dalam jajaran miliarder dunia pada tahun 2012.

oleh Adhi Maulana diperbarui 08 Agu 2014, 08:49 WIB
Diterbitkan 08 Agu 2014, 08:49 WIB
jack-dorsey-130318b

Liputan6.com, Jakarta - Twitter merupakan salah satu jejaring sosial terpopuler saat ini. Hingga bulan Januari 2013, diklaim terdapat lebih dari 500 juta pengguna terdaftar di Twitter, 200 juta di antaranya adalah pengguna aktif.

Kesuksesan Twitter semakin membumbung tinggi setelah pada akhir tahun 2013 kemarin melantai (go public) di pasar modal New York. Tahukah Anda siapa orang di balik Twitter yang sukses menjadikannya sebagai media sosial paling gempar dan bersinar di dunia maya menyaingi Facebook?

Jack Dorsey adalah orangnya. Pria tampan kelahiran 19 November 1976 ini pertama kali masuk ke dalam jajaran miliarder dunia pada tahun 2012. Saat ini Dorsey memiliki total kekayaan mencapai US$ 1,9 miliar.

Bagi Anda yang penasaran, berikut adalah 5 fakta menarik kehidupan Jack Dorsey yang mungkin masih belum banyak diketahui oleh publik:

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.


Gagap saat kecil

5 Fakta Menarik Sang Pendiri Twitter, Jack Dorsey
Pria tampan kelahiran 19 November 1976 ini pertama kali masuk ke dalam jajaran miliarder dunia pada tahun 2012.

1. Gagap saat kecil

Jack Dorsey lahir di St Louis, Missouri, Amerika Serikat pada 19 November 1976. Ketika masih anak-anak, Dorsey diketahui sempat mengalami sulit berbicara. Ia pun lebih senang menghabiskan waktu di rumah di depan komputer, dibandingkan bersosialisasi dengan teman-teman sebayanya.

Selain mengoprek komputer, Dorsey pun memiliki ketertarikan sendiri terhadap radio polisi yang dimiliki oleh orangtuanya. Percakapan singkat nirkabel ala radio polisi ini diyakini menjadi inspirasi Dorsey dalam mengembangkan Twitter.


Jadi programmer sejak remaja

5 Fakta Menarik Sang Pendiri Twitter, Jack Dorsey
Pria tampan kelahiran 19 November 1976 ini pertama kali masuk ke dalam jajaran miliarder dunia pada tahun 2012.

2. Jadi programmer sejak remaja

Dorsey terjun ke dunia programmer sejak usia remaja. Saat berumur 15 tahun, Dorsey telah berhasil menciptakan sebuah software perpesanan yang hingga kini masih sering digunakan oleh sejumlah perusahaan taksi di Amerika Serikat.


Penikmat musik punk

5 Fakta Menarik Sang Pendiri Twitter, Jack Dorsey
Pria tampan kelahiran 19 November 1976 ini pertama kali masuk ke dalam jajaran miliarder dunia pada tahun 2012.

3. Penikmat musik punk

Ketika remaja, musik punk adalah salah satu pasion Dorsey. Kabarnya ia tak pernah absen menghadiri konser-konser musik punk yang diselenggarakan di sekitar lingkungannya.

Selain musik punk, Dorsey pun sempat iseng-iseng membuat program game football yang dimainkan oleh para teman-teman sekolahnya.


Tak pernah lulus kuliah

5 Fakta Menarik Sang Pendiri Twitter, Jack Dorsey
Pria tampan kelahiran 19 November 1976 ini pertama kali masuk ke dalam jajaran miliarder dunia pada tahun 2012.

4. Tak pernah lulus kuliah

Seperti Mark Zuckerberg, Dorsey pun tak pernah secara resmi menjadi seorang sarjana. Meski begitu, ia sebenarnya pernah mengenyam bangku perkuliahan di Missouri University of Science and Technology, lalu pindah ke New York University, sebelum pada akhirnya memutuskan untuk berhenti berkuliah.


Beli domain Twitter seharga US$ 7.000

5 Fakta Menarik Sang Pendiri Twitter, Jack Dorsey
Pria tampan kelahiran 19 November 1976 ini pertama kali masuk ke dalam jajaran miliarder dunia pada tahun 2012.

5. Beli domain Twitter seharga US$ 7.000

Perjuangan Dorsey dalam membangun Twitter memang tak main-main. Bersama co-founder Evan Williams dan Biz Stone, mereka bertiga mengumpulkan uang sebanyak mungkin untuk membeli domain Twitter.com yang saat itu dibanderol seharga US$ 7.000.

Lanjutkan Membaca ↓

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya