Liputan6.com, Jakarta - Proyek pengembangan Google Glass dikabarkan sepi peminat, animo yang didapat tidak seperti yang digadang-gadang sebelumnya. Sejumlah pihak yang sebelumnya sempat berkomitmen mengembangkan kacamata pintar nan inovatif itu dilaporkan menarik diri dan menghantikan kemitraan dengan Google.
Namun kondisi tersebut tidak membuat Google patah semangat. Raksasa bisnis berbasis internet itu bahkan diinformasikan tengah mempersiapkan generasi kedua dari Google Glass. Guna menyempurnakan performa Glass, Google akan menghadirkan beberapa perubahan.
Perbedaan mencolok yang dilakukan Google terdapat pada dapur pacu perangkat ini. Kalau di generasi pertama Google Glass prosesor yang dipakai merupakan chipset buatan Texas Instrument, kali ini Google disebutkan lebih memilih chipset buatan Intel.
Dikutip dari laman Phone Arena, chipset Intel dipilih karena dinilai memiliki kualitas unggul, terutama dalam hal mengirit asupan daya baterai. Generasi kedua Google Glass diharapkan memiliki daya tahan baterai lebih awet.
Analis dari situs Teardown.com menyebutkan wearable devices seperti Google Glass memang membutuhkan prosesor berdaya rendah. Hal tersebut disebakan karena ruang untuk menempatkan baterai sangatlah terbatas karena ukurannya yang memang lebih kecil dari perangkat gadget lainnya.
Akan tetapi, masih belum ada konfirmasi atau pun jawaban dari Google dan Intel terkait isu soal kerjasama penggunaan prosesor yang dilakukan kedua perusahaan asal Negeri Paman Sam itu. Kita tunggu saja kabar selanjutnya. (den/dhi)
Sepi Peminat, Google Glass Generasi Kedua Adopsi Chip Intel
Chipset Intel dipilih karena dinilai memiliki kualitas unggul, terutama dalam hal mengirit asupan daya baterai.
Diperbarui 02 Des 2014, 12:15 WIBDiterbitkan 02 Des 2014, 12:15 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Pemilik Perusahaan di Surabaya Potong Gaji Karyawan karena Sholat Jumat, Buya Yahya Bilang Begini tentang Jumatan
Mengenal Prosesi Logu Senhor, Warisan Portugis di Sikka NTT
Atasi Masalah Pengangguran, Pemprov Jakarta Ajak 260 Warganya Ikut Pelatihan Kerja Berbasis Kompetensi
Hari Bumi, Simak 7 Rekomendasi Destinasi Wisata Ramah Lingkungan
Syifa Hadju Mengaku Introvert, Tiap Awal Haid Lebih Pilih Seharian di Rumah
Ilmuwan Temukan Kemungkinan planet Layak Huni di Sekitar Bintang Mati
Hii.. Siswa Temukan Ulat di Sajian MBG Kudus, Tempenya Bau Kecut
Jadwal Sholat DKI Jakarta, Jawa dan Seluruh Indonesia Hari Ini Rabu 23 April 2025
Hetifah Golkar Hormati Usulan Soeharto Jadi Pahlawan Nasional
Kue Bagea, Camilan Tradisional Papua Kaya Rasa Hingga Sejarah Budaya
Pig Enemy Chinese Zodiac: Understanding Compatibility and Conflict
Sidak SPBUN Labuan Bajo, Polisi Mencium Dugaan Penyalahgunaan Solar Subsidi