Liputan6.com, Jakarta - Smartphone seri One M9 diprediksi tidak akan menjadi satu-satunya produk terbaru HTC yang dirilis pada bulan ini. Pasalnya, perusahaan asal Taiwan itu dikabarkan juga akan meluncurkan produk lain pada waktu bersamaan.
Mengutip laman Phone Arena, Senin (9/3/2015), President HTC Amerika, Jason Mackenzie, mengatakan bahwa perusahaannya memiliki sebuah kejutan yang saat ini tengah dipersiapkan. Sayangnya dia tidak merinci soal kejutan tersebut.
"Ketika saya melihat produk flagship (M9), saya melihat kami telah membuat perangkat paling premium. Tapi tidak hanya itu, kami memiliki sebuah pengumuman besar yang akan disampaikan kira-kira pertengahan atau akhir Maret yang sangat berbeda dari Samsung dan iPhone," kata Mackenzie.
Adapun sejauh ini, produk terbaru yang dirumorkan tengah disiapkan oleh HTC adalah seri One M9 Plus. Smartphone ini merupakan versi premium dari One M9 dengan spesifikasi antara lain layar berukuran 5,2 inci, prosesor octa-core dan sensor pemindai sidik jari.
Merilis versi premium dari produk flagship saat ini memang tengah menjadi tren. Apple misalnya yang merilis iPhone 6 dan 6 Plus, lalu Samsung dengan Galaxy S6 dan Galaxy S6 Edge, serta Xiaomi dengan Mi Note dan Mi Note Pro. Sedangkan untuk HTC, kemungkinan besar dengan One M9 dan One M9 Plus.
Kendati demikian, masih belum dapat dipastikan apakah kejutan yang akan diumumkan oleh HTC adalah benar One M9 Plus atau tidak. Karena itu kita harus menunggu sampai produk tersebut benar-benar diumumkan bulan ini.
(din/dhi)
HTC Siapkan Kejutan Baru Bulan Ini
One M9 diprediksi tidak akan menjadi satu-satunya produk terbaru HTC pada bulan ini.
Diperbarui 09 Mar 2015, 16:12 WIBDiterbitkan 09 Mar 2015, 16:12 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Resep Bala Bala, Camilan Berbahan Dasar Tepung dan Sayudan yang Menggugah Selera
Banjir Rendam Permukiman Warga di Perumahan Vila Nusa Indah 3 Bogor
Lalu Lintas di Depan Mal Pakuwon Bekasi Tergenang Banjir, Kendaraan Sulit Bergerak
Viral Penampakan Banjir Bekasi 2025, Disebut Jadi yang Terparah dalam Beberapa Tahun Terakhir
Resep Buko Pandan, Hidangan Penutup Segar Khas Filipina
Resep Kue Kukus Lezat dan Mudah Dibuat di Rumah
Resep Martabak Mini Telur, Camilan Favorit untuk Buka Puasa
7 Kecamatan di Kota Bekasi Terdampak Banjir, 140 Rumah Terendam hingga 3 Meter
Arti Spontan: Pengertian, Manfaat, dan Penerapannya dalam Kehidupan Sehari-hari
Ahmad Luthfi Bertemu Konjen Australia, Bahas Kerja Sama Sister Province dengan Queensland
Resep Pisang Coklat Lezat dan Praktis untuk Camilan Keluarga
VIDEO: Kali Pesanggrahan Meluap, Ratusan Rumah di Pondok Pinang Terendam