Liputan6.com, Jakarta WhatsApp sejak beberapa waktu lalu dikabarkan akan meluncurkan fitur panggilan suara (voice call) atau panggilan telepon. Kini fitur tersebut dipastikan akan segera hadir untuk seluruh para penggunanya.
Kabar baru tersebut diungkapkan oleh salah satu pendiri WhatsApp, Brian Acton, dalam acara developer F8 Facebook. Ia mengatakan bahwa fitur panggilan suara WhatsApp akan hadir di iOS dalam beberapa pekan mendatang.
Sayangnya sampai kini layanan milik Facebook itu belum memberikan rincian informasi mengenai peluncuran fitur tersebut. Sedangkan Acton ketika dimintai konfirmasi oleh Venture Beat, hanya mengatakan, "Ya, beberapa pekan lagi".
Saat ini fitur tersebut telah bisa dinikmati oleh para pengguna perangkat Android, tapi aksesnya masih dibatasi. Fitur panggilan telepon itu saat ini hanya bisa digunakan oleh pengguna Android menggunakan sistem invite-only. Namun dikabarkan akan segera dirilis untuk seluruh pengguna.
WhatsApp ternyata selama tahun lalu telah menyempurnakan fitur tersebut, sebelum diluncurkan di Android. Namun sampai saat ini, fitur tersebut belum tersedia untuk perangkat iOS.
Fitur panggilan suara ini berbeda dengan fitur pesan suara yang sudah terlebih dahulu tersedia di WhatsApp. Saat ini, pengguna dapat mengirim pesan suara kepada kontak mereka dengan menekan ikon mikrofon. Sedangkan fitur panggilan suara memungkinkan pengguna untuk menelepon orang-orang yang ada di daftar kontak. Demikian seperti dilansir Forbes, Sabtu (28/3/2015).
(din/dew)
Fitur Telepon WhatsApp Segera Hampiri Perangkat iOS
WhatsApp memastikan bahwa fitur panggilan suara akan segera hadir untuk para pengguna perangkat iOS.
Diperbarui 28 Mar 2015, 10:33 WIBDiterbitkan 28 Mar 2015, 10:33 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Waskita Karya Garap 6 Bendungan PSN Demi Swasembada Pangan
Berminat Daftar Rekrutmen Bersama BUMN 2025? Jangan Lupa Siapkan SKCK
7 Potret Mawar AFI dan Kevin Wazeng Didoakan Berjodoh, Pacar Dikenal Tajir
El Salvador Terus Borong Bitcoin meski Ditekan IMF
Gojek akan Beri Bonus Hari Raya dalam Bentuk Uang Tunai ke Driver
VIDEO: Kelas Penuh Lumpur, Murid SD di Karawang TIdak Bisa Ulangan Semester
350 Caption Camping di Alam yang Inspiratif dan Memotivasi
Main Petasan Jelang Buka Puasa, Dua Bocah di Mesuji Alami Luka Bakar Serius
Lebaran 2025: Kalender Libur Lengkap dan Tips Mudik Anti-Macet
Hentikan Praktik Open Dumping Sepenuhnya, KLH Mulai dari 37 TPA per 10 Maret 2025
Jadwal Liga Champions, 12-13 Maret 2025: Siaran Langsung Moji dan Vidio
Keseruan Fattah Syach Pertama Kali Syuting di Bulan Ramadan: Semangat Sambil Beradaptasi hingga Suasana Terasa Damai