Liputan6.com, Jakarta - Ada yang tidak biasa di atas panggung Apple Event tadi malam. Ya, saat memasuki sesi peluncuran iPad Pro, Chief Marketing Apple, Pill Schiller, tiba-tiba mengajak seorang tamu istimewa untuk naik ke atas panggung.
Dia adalah Kirk Koenigsbauer, Corporate Vice President for Office 365 Client Applications, alias salah satu eksekutif dari perusahaan pesaing Apple, Microsoft. Lho kok?
Memang sedikit aneh melihat Apple dan Microsoft akur. Terlebih, Koenigsbauer naik ke atas panggung untuk mempromosikan iPad Pro bersama Pill Schiller.
Pada kesempatan tersebut Koenigsbauer bertugas untuk memperlihatkan bagaimana aplikasi produktifitas terpopuler di dunia, Microsoft Office, bekerja di layar lebar iPad Pro. Dengan layar mencapai 12,9 inci dan spesifikasi mumpuni, Microsoft Office dapat bekerja dengan sangat baik di iPad Pro.
Penampilan Koenigsbauer dan Schiller bersama di panggung perkenalan iPad Pro menjadi sebuah pernyataan bahwa kini Apple dan Microsoft berjalan beriringan.
Padahal, menurut laporan Fortune, CEO Apple, Tim Cook, sempat menyepelekan Microsoft ketika mereka memperkenalkan tablet Surface generasi pertama pada pertengahan 2012 silam.
"Kompetitor (Microsoft) kebingungan. Mereka membuat tablet seperti komputer dan mengubah komputer seperti tablet," kata Cook merendahkan tablet Surface kala itu.
Namun, kini keadaan sudah berubah. iPad Pro justru 'mencontek' tablet Microsoft Surface. Appke membuatnya dengan layar yang lebih besar dan penyertaan keyboard fisik, persis seperti yang diaplikasikan Microsoft pada tablet Surface.
(dhi/isk)
Apple dan Microsoft Akur, Ada Apa?
Eksekutif Microsoft dan Apple bersama-sama mempromosikan iPad Pro.
Diperbarui 11 Sep 2015, 08:20 WIBDiterbitkan 11 Sep 2015, 08:20 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 Energi & TambangHarga Emas Makin Kinclong, Sekarang Sudah Sentuh Segini
9 10
Berita Terbaru
5 Ciri Orang Puasa yang Sia-Sia, Tidak Berguna Ibadah Shaumnya Kata Buya Yahya
Kapolres Ngada Dinonaktifkan, Ini Kasusnya
3 Amalan di Bulan Ramadhan yang Pahalanya Setara Haji dan Umrah
Prabowo Beberkan Program ke Menteri dan Wamen: Sekolah Rakyat hingga Berantas Korupsi
Diskon Tarif Tol saat Mudik Lebaran 2025, Kapan Mulai?
4 Cara Mudah Mencairkan Daging Ayam Beku dalam 15 Menit
Arti Imsak: Pengertian, Sejarah, dan Penerapannya dalam Puasa Ramadan
Ruben Amorim Buka-bukaan Masalah Utama yang Bikin Manchester United Terpuruk Musim Ini
5 Maret 1909: Lahirnya 'Si Kancil' Sutan Sjahrir
100+ Ucapan Selamat Sahur Lucu yang Bikin Ngakak dan Semangat Bangun Pagi
5 Makanan yang Harus Dihindari Saat Buka Puasa dan Sahur
4 Fakta Menarik Laut Hitam