Liputan6.com, Jakarta - Penurunan tarif yang ditetapkan oleh manajemen Go-Jek memunculkan berbagai tanggapan dari para driver. Sebagian dari mereka khawatir bahwa hal ini dapat mengurangi penghasilan.
"Iya, tarif yang awalnya Rp 4.000 per kilometer (km), kini diturunkan jadi Rp 3.000. Penghasilan kami otomatis akan berkurang," kata Anton, salah satu pengemudiĀ Go-Jek yang dihubungi tim Tekno Liputan6.com, Selasa (3/11/2015).
Pengemudi lainnya mengatakan bahwa hal ini sah-sah saja, namun ia merasa kecewa karena pihak manajemen Go-Jek tidak memberitahukan informasi penurunan tarif.
"Sebenarnya saya tidak terlalu memusingkan soal penurunan tarif, tapi harusnya orang kantor (manajemen Go-Jek) melakukan perundingan terlebih dulu kepada kami," ujar Umar, pengemudi Go-Jek lainnya.
Isu yang berkembang bahwa para driver Go-Jek berencana melakukan mogok kerja dan ramai-ramai menggelar demo ke kantor Go-Jek, dibenarkan salah satu dari driver.
"Saya mendengar isu tersebut dari grup komunitas driver Go-Jek, tapi saya tidak mau mengambil risiko untuk ikutan mogok kerja. Rencana demo akan dilakukan di kantor Go-Jek di Kemang Timur, Jakarta. Tapi saya tidak tahu waktu tepatnya," ujar salah satu pengemudi Go-Jek yang tidak mau disebutkan namanya.
(Isk/Cas)*
Tarif Diturunkan, Driver Go-Jek Bakal Demo
Penurunan tarif yang ditetapkan oleh manajemen Go-Jek memunculkan berbagai tanggapan dari para driver.
Diperbarui 03 Nov 2015, 10:36 WIBDiterbitkan 03 Nov 2015, 10:36 WIB
Go-Jek tampaknya sedang mengalami gangguan pada server yang mengakibatkan sulitnya penumpang melakukan order.... Selengkapnya
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 InternasionalPaus Fransiskus Meninggal Dunia pada Usia 88 Tahun
4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Temukan Kucing Tersembunyi di Gambar Popcorn Ini, Buktikan Kamu Ahli Teka-Teki
Riding Cantik Hari Kartini, Lady Bikers Tampil Keren dengan Sentuhan Budaya Lokal
9 Potret Dapur di Rumah Mewah Ifan Seventeen dan Citra Monica yang Modelnya Ala Eropa
Striker Timnas Indonesia Ole Romeny Tak Dimainkan, Duel Cardiff City vs Oxford United Berakhir Imbang
Donald Trump AncamĀ Lengserkan Bos The Fed Jerome Powell
Kelihatan Sepele, Tapi 4 Campuran Kopi Ini Bisa Bikin Timbangan Makin Naik!
Pelindo Keruk Lumpur Atasi Banjir di Panjang Utara Bandar Lampung
Badan Penyelenggara Haji Cek Persiapan Musim Haji di Bandara Soekarno Hatta
PM Australia Batalkan Kampanye Politik, Lebih Pilih Hadiri Misa Requiem Paus Fransiskus
Potret Dapur Serba Putih Amanda Rawles, Minimalis dan Modern dengan View Pantai
Isak Tangis di Kedutaan Vatikan, Lepas Kepergian Paus Fransiskus
Tema dan 20 Ucapan Hari Bumi 2025, Pentingnya Komitmen Merawat Lingkungan