Facebook Uji Coba Platform Pendanaan Fundraiser

Facebook tengah menguji 'Fundraiser', sebuah alat baru untuk menggalang dana dan meningkatkan tombol Donasi.

oleh M Hidayat diperbarui 19 Nov 2015, 16:08 WIB
Diterbitkan 19 Nov 2015, 16:08 WIB
Waspada, Fitur Pencarian Facebook Bisa Bocorkan Rahasia Pribadi
Facebook (theimaginativeconservative.org)

Liputan6.com, Jakarta - Terhitung mulai Rabu (18/11/2015) kemarin, Facebook tengah menguji 'fundraiser', sebuah alat baru untuk menggalang dana dan meningkatkan tombol Donasi, yang memungkinkan orang-orang menyumbang ke badan amal atau organisasi nirlaba langsung dari Facebook.

Fitur ini diharapkan dapat membantu organisasi nirlaba meraih pendukung baru, melibatkan komunitasnya dan mendapatkan dana yang dibutuhkannya untuk tetap menjalankan pekerjaan baik mereka.

Sebelumnya pada 2013, Facebook menguji sebuah cara lainnya bagi organisasi nirlaba untuk menggalang dana di Facebook. Sebagai perusahaan, Facebook juga telah bekerja sama dengan banyak organisasi untuk membuat kampanye donasi setelah bencana alam besar, seperti gempa bumi Nepal.

Fundrasier didedikasikan khusus untuk mengumpulkan dana dari laman organisasi nirlaba (nonprofit fan page) untuk kampanye tertentu. Organisasi tersebut antara lain dapat menceritakan kisah kampanye mereka, mengerahkan pendukungnya, mengumpulkan sumbangan, dan melacak kemajuan aktivitasnya.



Orang-orang akan dapat dengan mudah menyumbang hanya dengan beberapa 'tap' dan membagikan sumbangannya kepada teman-temannya. Semua posting yang dibagikan juga akan mencakup tombol Donasi, sehingga mudah bagi siapa saja yang melihatnya untuk menyumbang dan bergabung dengan penggalangan dana langsung dari News Feed.

Kemudian, untuk membantu organisasi nirlaba meningkatkan sumbangan, Facebook juga meningkatkan tombol Donasi dan membuatnya tersedia pada Fanpage dan posting.

Langkah menambahkan tombol Donasi ke sebuah fanpage akan memberikan tempat yang konsisten bagi organisasi nirlaba untuk mengumpulkan sumbangan, bahkan saat mereka memperbarui konten halamannya.

Sementera memasukkan tombol Donasi pada posting akan memudahkan orang untuk menyumbang langsung dari News Feed. Demikian dikutip dari laman Facebook Newsroom, Kamis (19/11/2015).

(why/isk)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya