Liputan6.com, Jakarta - Dalam rangka mewujudkan Indonesia Broadband Plan, pemerintah telah menetapkan sejumlah program untuk menghadirkan layanan akses pita lebar kepada masyarakat Indonesia di berbagai daerah.
Mengingat saat ini kebutuhan akses data terus meningkat dan bertumbuh, ketersediaan layanan ini tentu diharapkan dapat memberikan manfaat kepada masyarakat yang lebih maksimal. Dengan demikian, konsumen pada akhirnya dapat menikmati hasil layanan telekomunikasi yang lebih baik.
Komersialisasi layanan 4G merupakan salah satu cara untuk mewujudkan Indonesia Broadband Plan. Maka itu, pada acara "Momentum Revolusi Digital Indonesia" Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengawali peluncuran layanan 4G-LTE secara resmi di seluruh Indonesia.
Baca Juga
Dalam sambutannya, ia mengatakan bahwa revolusi digital ini akan memainkan peran penting di masa mendatang.
"Revolusi digital akan merevolusi ekonomi di Indonesia," ujar Jokowi, ditemui tim Tekno Liputan6.com di Museum Nasional, Jakarta, Jumat (11/12/2015).
Advertisement
Selain Presiden Jokowi, gelaran ini juga dihadiri jajaran Menteri Kabinet Kerja, juga Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama. Tak lupa lima operator seluler antara lain, Telkomsel, Indosat Ooredoo, XL, Tri, dan Smartfren.
(Why/Isk)
Â
Â