Square Enix: Final Fantasy XV untuk PC Masih Jadi Pertimbangan

Square Enix saat ini mengurungkan niatnya untuk merilis Final Fantasy XV versi PC bersamaan dengan dirilisnya versi PS4 dan Xbox One.

oleh Yuslianson diperbarui 04 Apr 2016, 08:19 WIB
Diterbitkan 04 Apr 2016, 08:19 WIB
Final Fantasy XV PC
Final Fantasy XV versi PC terancam gagal dirilis (gamespot.com)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - Seperti yang diwartakan sebelumnya, Square Enix secara resmi mengumumkan Final Fantasy XV akan dirilis pada 30 September 2016 mendatang.

Dalam pengumuman tersebut, Square Enix memastikan seri Final Fantasy XV ini akan bisa langsung dimainkan di PS4 dan Xbox One pada hari bersamaan.

Tetapi tunggu dulu? Bagaimana dengan pengguna PC? Mengutip informasi dari UberGizmo, Senin (4/4/2016), Square Enix saat ini mempertimbangkan niatnya untuk merilis Final Fantasy XV versi PC bersamaan dengan dirilisnya versi PS4 dan Xbox One.

Kabar ditundanya Final Fantasy XV versi PC ini diperkuat dengan omongan Hajime Tabata, selaku Game Director FF XV. Tabata menjelaskan Square Enix hingga saat ini masih belum memutuskan akan kah merilis FF XV untuk platform PC.

"Sayangnya kami tidak bisa mengembangkan Final Fantasy XV versi konsol dan PC secara bersamaan. Kami ingin fokus versi konsol dulu dengan target memaksimalkan dan mengoptimalisasi seluruhnya," ucap Tabata.

Cukup menarik melihat keputusan Square Enix untuk 'menunda' peluncuran Final Fantasy XV versi PC.

"Setelah semua hal sudah selesai di versi konsol, baru kami akan mempertimbangkan dan merencanakan langkah berikutnya yang akan diambil untuk pengguna PC." Tutup Tabata.

(Ysl/Cas)

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya