Canon EOS M5 Resmi Dijual di Indonesia, Ini Harganya

Canon resmi memperkenalkan kamera mirrorless teranyar mereka yang bernama Canon EOS M5.

oleh Yuslianson diperbarui 01 Des 2016, 15:00 WIB
Diterbitkan 01 Des 2016, 15:00 WIB
Peluncuran Kamera Mirrorless Canon EOS M5 di Gili Trawangan, Lombok. Liputan6.com/Yuslianson
Peluncuran Kamera Mirrorless Canon EOS M5 di Gili Trawangan, Lombok. Liputan6.com/Yuslianson

Liputan6.com, Lombok - Canon melalui PT Datascrip sebagai distributor tunggal produk kamera digitalnya di Indonesia, resmi memperkenalkan kamera mirrorless teranyar mereka yang bernama Canon EOS M5.

Sebagai bukti keseriusan Canon dalam menggarap pasar kamera mirorless, EOS M5 merupakan seri kamera mirorless yang lebih tinggi ketimbang EOS M3 dan EOS M10, yang lebih dulu hadir. EOS M5 menargetkan pasar pengguna fotografer amatir dan antusias.

Sintra Wong, Manager Canon Image Communication Division PT Datascrip mengatakan, dalam hal spesifikasi, EOS M5 tak jauh berbeda dengan kamera DSLR EOS 80D.

Hadir dengan beragam fitur mulai dari dual command dial, electronic viewfinder, dan layar sentuh yang dapat diputar 180° ke segala arah, Canon juga membenamkan teknologi baru di EOS M5 ini. "EOS M5 sudah ditenagai prosesor image baru dari DIGIC 7, dan resolusi 24 megapixel dengan Dual Pixel CMOS AF," ujar Sintra di Gili Trawangan, Lombok, Kamis (1/12/2016).

Lebih lanjut, ia mengungkapkan bagaimana Dual Pixel CMOS AF ini dapat membantu fotografer untuk mengambil fokus dengan lebih mulus dan detail tinggi, baik saat mengambil foto ataupun video.

Sintra Wong, Manager Canon Image Communication Division PT Datascrip, saat peluncuran Canon EOS M5 di Lombok. Liputan6.com/Yuslianson

"EOS M5 juga hadir dengan fitur Touch and Drag AF. Dengan fitur ini, pengguna dapat mengatur fokus kamera dengan hanya perlu menyapu di layar LCD," tutur Sintra.

Spesifikasi lainnya, EOS M5 menghadirkan burst rate 7 FPS dengan focus tracking, pengolahan gambar RAW di kamera, kemampuan merekam video Full HD 60p dalam format MP4, image stabilization 5-axis, serta koneksi dengan gadget Android/iOS via Wi-Fi dan NFC.

Di Indonesia saat ini EOS M5 dibanderol dengan harga Rp 14,2 juta untuk body only. Bila sepaket dengan lens kit EF-M 45-45 mm F3.5-6.3 kamera ini dipatok pada harga Rp 15,7 juta, dan Rp 19,9 juta dengan lens kit EF-M 18-150 mm F3.5-6.3 .

"EOS M5 mulai Desember ini sudah tersedia pekan depan bagi yang sudah pre-order. Baru dijual di toko-toko lainnya pada akhir Desember nanti," pungkas Sintra.

(Ysl/Why)

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya