FIFA Gandeng Vivo Jadi Ponsel Resmi Piala Dunia 2018 dan 2022

Vivo mengumumkan kerja samanya dengan Federasi Sepak bola Internasional (FIFA) dengan menjadi salah satu sponsor Piala Dunia 2016 dan 2022.

oleh Yuslianson diperbarui 01 Jun 2017, 16:00 WIB
Diterbitkan 01 Jun 2017, 16:00 WIB
FIFA gandeng Vivo
FIFA gandeng Vivo jadi salah satu sponsor resmi Piala Dunia 2018 dan 2022. (Dok: FIFA)

Liputan6.com, Jakarta - Tak dapat dimungkiri, sepak bola merupakan salah satu olahraga paling diminati di dunia dengan kompetisi puncaknya yaitu Piala Dunia.

Jadi ajang bergengsi empat tahunan, Piala Dunia memang selalu mencuri perhatian masyarakat global. Dengan alasan tersebut, Vivo mengumumkan kerja sama dengan FIFA sebagai salah satu sponsor Piala Dunia 2018 dan 2022.

Selama kerja sama ini berlangsung, Vivo akan menjadi ponsel resmi sponsor, berturut-turut di Piala Konfederasi 2017, Piala Dunia 2018 di Rusia, Piala Konfederasi 2021, serta Piala Dunia 2022 di Qatar.

Tak hanya itu, kontrak ini juga memberikan dampak yang luar biasa terhadap Vivo dengan tampilnya logo perusahaan di setiap pertandingan lewat papan iklan di lapangan, tiket pertandingan, siaran pers, dan tempat-tempat strategis lainnya.

Secara bertahap, Vivo akan memperkenalkan ponsel khusus Piala Dunia yang menawarkan pengalaman berbeda untuk konsumen dan penggemar sepak bola dalam menikmati Piala Dunia.

“Sepak bola adalah sebuah olahraga yang penuh semangat dan juga menakjubkan. Sebagai sponsor global untuk Piala Dunia, Vivo berkomitmen untuk menyerap semangat untuk terus maju dan menunjukkan kepada konsumen kami di seluruh dunia tentang brand kami yang penuh kreativitas, menyenangkan, dan Internasional." kutip Senior VP Vivo, Ni Xudong melalui siaran pers resmi yang diterima, Kamis (1/6/2017).

Vivo Sponsor Resmi Piala Dunia 2018 dan 2022. (Doc: Vivo)

Lebih lanjut, Sekretaris Jenderal FIFA, Fatma Samoura menyatakan, “Sepak bola dan teknologi telah menjadi hal yang sulit dipisahkan beberapa waktu belakangan, baik di dalam maupun di luar lapangan, dan ini adalah momen yang sangat penting bagi kami untuk memulai kerja sama dengan brand ponsel pintar global terdepan."

(Ysl/Why)

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya