HTC U11 Plus Meluncur November 2017?

HTC dikabarkan akan merilis satu lagi smartphone flagship sebelum akhir tahun ini.

oleh Andina Librianty diperbarui 03 Okt 2017, 09:00 WIB
Diterbitkan 03 Okt 2017, 09:00 WIB
HTC
Tampilan HTC Desire 10 dalam berbagai warna (sumber: engadget.com)

Liputan6.com, Jakarta - Beberapa waktu lalu HTC dikabarkan sedang menyiapkan satu smartphone untuk akhir tahun ini, yaitu HTC U11 Plus. Kini beredar laporan, smartphone tersebut akan diumumkan pada November 2017.

Sejumlah sumber mengatakan, smartphone itu akan menjadi varian upgrade dari flagship HTC U11, yang telah dirilis sejak Juni 2017. Sumber juga memastikan perusahaan asal Taiwan itu akan menggunakan nama HTC U11 Plus untuk smartphone tersebut.

HTC U11 Plus diprediksi akan hadir dengan prosesor Snapdragon 835, kamera belakang 12MP, dan kamera depan 8MP. Selain itu, akan ada dua pilihan memori internal sebersar 64 atau 128GB.

HTC juga melengkapinya dengan layar berukuran 5,99 inci beresolusi Quad HD. Namun, belum diketahui apakah HTC U11 Plus menggunakan Android 8.0 Oreo saat meluncur nanti atau Nougat.

HTC U11 Plus hadir di tengah kesepakatan akuisisi antara Google dan HTC. Dalam sebuah kesepakatan, sejumlah karyawan tertentu HTC, termasuk yang terlibat dalam pengembangan ponsel Pixel, akan bergabung dengan Google.

Kesepakatan itu juga menetapkan Google akan menerima lisensi non-eksklusif dari sejumlah kekayaan intelektual HTC. Untuk mendapatkan itu semua, Google mengucurkan uang sebesar US$ 1,1 miliar untuk HTC. Demikian seperti dikutip dari Phone Arena, Senin (2/10/2017).

(Din/Cas)

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya