Perkuat Platform Konten Digital, Mfun Gandeng Ciayo dan PicMix

Platform reward berbasis blockchain, Mfun, menggandeng Ciayo dan PicMix untuk memperkuat konten digital.

oleh Iskandar diperbarui 20 Feb 2019, 13:30 WIB
Diterbitkan 20 Feb 2019, 13:30 WIB
Mfun
Dok: Mfun

Liputan6.com, Jakarta - Platform reward berbasis blockchain, Mfun, menggandeng Ciayo dan PicMix untuk memperkuat konten digital. Ciayo sendiri merupakan layanan komik online asli Indonesia, sementara PicMix adalah aplikasi berbagi foto karya anak bangsa.

Kemitraan strategis ini diklaim bisa menghubungkan ekosistem konten digital terintegrasi Mfun dengan Ciayo dan PicMix, sehingga memungkinkan pengguna untuk menikmati pengalaman hiburan baru.

"Kemitraan ini sangat penting bagi kami dalam perjalanan untuk menyediakan konten digital berkualitas bagi pengguna,” kata CEO Mfun Jason Lim, dalam keterangannya, Rabu (20/2/1019).

Sementara, CEO Ciayo Victorio Primadi menuturkan fitur dan solusi dari Mfun akan bermanfaat bagi Ciayo Comics dan Ciayo Games serta juga manfaat bagi pengguna Ciayo.

Dalam hal ini pendiri PicMix Calvin Kizana mengatakan, "Penghasilan dan akuisisi pengguna adalah dua aspek terpenting dalam menjalankan aplikasi seluler. Model bisnis kami dibuat berdasarkan dua faktor tersebut."

Ia mengklaim, bermitra dengan Mfun memungkinkan pihaknya untuk memperkuat bisnis dengan membuat jalur baru untuk menghasilkan pendapatan.

"Kami juga berharap dapat memperoleh basis pengguna baru yang potensial dari kemitraan ini,” ucap Calvin menambahkan.

Ciayo dan PicMix

Didirikan pada 2016, Ciayo Comics adalah platform komik digital nasional pertama di Indonesia dan telah mempopulerkan banyak pembuat konten lokal dengan talenta yang luar biasa.

Ciayo memiliki lebih dari 800.000 unduhan dan lebih dari 95.000 pengguna aktif per hari, dengan menargetkan 5 juta unduhan pada 2019.

PicMix dikenal sebagai aplikasi berbagi foto dan video yang diluncurkan di Indonesia sejak 2012, dibuat untuk memudahkan pengeditan dan berbagi media bagi pengguna. Saat ini, PicMix memiliki total 27 juta pengguna di seluruh dunia.

(Isk/Ysl)

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya