Teknologi Compact Polymer Bikin Powerbank Jadi Seukuran Kartu ATM

Compact polymer merupakan jenis baterai generasi ketiga dan satu langkah maju dalam teknologi modern saat ini.

oleh Iskandar diperbarui 26 Mar 2019, 16:00 WIB
Diterbitkan 26 Mar 2019, 16:00 WIB
Hippo  Evo2 Compact
Hippo Evo2 Compact. Dok: hippo.id

Liputan6.com, Jakarta - Hippo baru saja memperkenalkan powerbank berkapasitas 10.000mAh seukuran kartu ATM atau tepatnya memiliki dimensi 90 x 61,8 x 22,5mm dan bobot hanya 182 gram.

Dengan dimensi tersebut, perangkat seri Evo2 Compact ini diklaim sebagai powerbank teringan dan terkecil di kelasnya. Ukuran powerbank yang sangat kecil ini tercipta berkat teknologi compact polymer.

Compact polymer merupakan jenis baterai generasi ketiga. Sebelumnya, Hippo menggunakan baterai Li-Ion generasi pertama dan jenis Li-Po atau Polymer generasi kedua. .

Evo2 Compact juga hadir dengan kapasitas baterai 20.000mAh, namun dengan dimensi sedikit lebih besar yaitu 140 x 64,8 x 23,9mm dan berat 295gr.

"Kebanyakan pengguna gadget cenderung mencari powerbank yang tahan lama dan ringan. Untuk kebutuhan tersebut, kami memberikan jawaban melalui Hippo Evo2 Compact," kata Marketing Communication Manager of Hippo Group, Yosia Nitiatmadja melalui keterangan tertulisnya, Selasa (26/3/2019).

 

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini

Spesifikasi

Soal spesifikasi, Yosia menjelaskan, Evo2 Compact memiliki dua USB port dengan daya hantar maksimal yang dikeluarkan DC5V/2.1A. Sementara input micro sebesar DC5V/2.1A.

"Powerbank ini juga dilengkapi fitur-fitur pintar, seperti Smart Detect Charging 4X Faster, Overcharge Protection, Over Discharge Protection, Overheat Protection, OvercurrentProtection, Overpower Protection, Short Circuit Protection, Overvoltage Protection, dan Flight Friendly," ucapnya memungkaskan.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Tag Terkait

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya