Mario Kart Tour Jadi Gim Mobile Terpopuler Nintendo dengan 90 Juta Kali Unduhan

Menurut data terbaru dari Sensor Tower, Mario Kart Tour sudah diunduh lebih dari 90 juta kali, meski baru dirilis pekan lalu.

oleh Agustin Setyo Wardani diperbarui 04 Okt 2019, 12:30 WIB
Diterbitkan 04 Okt 2019, 12:30 WIB
Mario Kart Tour
Mario Kart Tour. Kredit: Nintendo

Liputan6.com, Jakarta - Mario Kart Tour jadi gim mobile terpopuler yang pernah Nintendo rilis. Pasalnya, menurut data terbaru dari perusahaan riset pasar Sensor Tower, Mario Kart Tour sudah diunduh lebih dari 90 juta kali. Padahal gim ini baru dirilis pekan lalu.

Angka ini jauh lebih tinggi dibandingkan dengan gim mobile lain yang telah Nintendo luncurkan sejauh ini.

Dengan mencapai 90 juta kali unduhan pada pekan pertamanya, Mario Kart Tour kini mengambil alih puncak kepemimpinan.

Angka ini jauh lebih tinggi dibandingkan dengan gim Animal Crossing: Pocket Camp yang telah diunduh 14,3 juta kali pada pekan pertamanya.

Jumlah unduhan Mario Kart Tour pada pekan pertama juga melampaui Super Mario Run yang diunduh 13 juta kali dan Fire Emblem Heroes yang diunduh 8,1 juta kali pada pekan pertama.

Mengutip 9to5Mac, Jumat (4/10/2019), di iOS, Mario Kart Tour telah diunduh 36,5 juta kali.

Sementara di Android perangkat ini terpasang sebanyak 53,5 juta kali. Hal ini karena jumlah pengguna Android jauh lebih banyak ketimbang pengguna iOS.

* Dapatkan pulsa gratis senilai Rp 5 juta dengan download aplikasi terbaru Liputan6.com di tautan ini.

Perolehan Pendapatan Gim Nintendo

Mario Kart Tour
Penampakan bocoran Mario Kart Tour di internet. (Doc: Resetera)

Dalam hal pendapatan, pengguna Mario Kart Tour di iOS mengeluarkan lebih banyak uang ketimbang pengguna di Android. Total, Nintendo memperoleh USD 12,7 juta (setara Rp 180 miliar) dari gim ini.

Penyumbang pendapatan ini paling banyak adalah pengguna iOS dengan nilai USD 9,6 juta (setara Rp 136,2 miliar). Sementara pengguna Android menyumbang pendapatan sebesar USD 3,1 juta (setara Rp 44 miliar).

Meski jumlah unduhannya paling banyak pada pekan pertama, dari segi pendapatan, Mario Kart Tour bukanlah penyumbang pendapatan terbanyak bagi Nintendo.

Gim yang menyumbang pendapatan terbanyak antara lain adalah Super Mario Runs dengan total USD 16,1 juta pada pekan pertama. Gim Nintendo lainnya yang juga menyumbang pendapatan terbanyak adalah Fire Emblem Heroes dengan pendapatan USD 28,2 juta.

Perlu dicatat, Super Mario Run memerlukan sejumlah pembayaran supaya pemain bisa mengakses gim secara utuh. Sementara Fire Emblem Heroes sepenuhnya gratis.

Dikritik

Ilustrasi Dua Orang Anak Muda Bermain Gim Mobile. Kredit: NatureaAddict via Pixabay
Ilustrasi Dua Orang Anak Muda Bermain Gim Mobile. Kredit: NatureaAddict via Pixabay

Meski sukses dengan jumlah unduhannya, Mario Kart Tour menghadapi sejumlah kritik terkait dengan praktik monetisasinya.

Pasalnya, gim ini mengunci fitur dan karakter utama tertentu di balik langganan dan in-app purchase. Sementara, aplikasi ini bisa diunduh secara gratis di App Store.

(Tin/Why)

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya