Duh, Siswa Gunakan AirPods untuk Ngobrol di Kelas

Kini, gara-gara teknologi yang makin canggih, siswa bisa saling mengobrol di kelas lewat AirPods. Bagaimana ceritanya?

oleh Agustin Setyo Wardani diperbarui 27 Jan 2020, 08:00 WIB
Diterbitkan 27 Jan 2020, 08:00 WIB
AirPods Pro
AirPods Pro (Foto: Apple)

Liputan6.com, Jakarta - Anak sekolah zaman sekarang makin kreatif demi bisa mengobrol di kelas. Kalau dulu, siswa saling menuliskan catatan kecil kemudian dioper atau dilempar ke teman untuk bisa mengobrol.

Kini, gara-gara teknologi yang makin canggih, siswa bisa saling mengobrol di kelas lewat AirPods.

Informasi ini diperlihatkan dari sebuah video TikTok yang diunggah ke Twitter belum lama ini.

Mengutip laman Ubergizmo, Senin (27/1/2020), dalam video, dua orang siswa rupanya bertukar salah satu sisi AirPods dengan temannya, lalu memakainya di kelas. Ketika mereka ingin mengobrol, siswa ini tinggal mengetikkan pesan di Google Translate.

Selanjutnya, siswa tersebut menggunakan fitur text-to-speech. Output suara pun akan keluar dari AirPods mereka.


Pakai Aplikasi Lain

Kado Hari Ayah Airpods
Airpods (apple.com)

Tak hanya Google Translate, sepertinya mengobrol juga bisa dilakukan dengan aplikasi lain yang mendukung text-to-speech.

Meski begitu, sebenarnya cara ini agak ribet, karena kalau mau mengobrol sebenarnya bisa dilakukan dengan hanya mengirim pesan via smartphone ke teman, jika penggunaan smartphone diperbolehkan di kelas.

Bagi kamu yang masih sekolah, jangan dicoba ya!


Kisah Balita Telan AirPods

AirPods
AirPods (Foto: Ist)

Cerita tentang AirPods memang ada-ada saja. Belum lama ini diberitakan, seorang anak 7 tahun secara tidak sengaja menelan AirPods hadiah Natal. 

Kisah bermula saat si anak asal Amerika Serikat ini tidak sengaja menelan AirPods yang diberikan oleh ibunya. Informasi ini diketahui dari unggahan sang ibu di laman Facebook beberapa waktu lalu.

Dikutip dari Business Insider, Sabtu (4/1/2020), ibu bernama Kiara Stroud itu bercerita, dia memberikan putranya yang berusia tujuh tahun sepasang AirPods sebagai hadiah Natal.

Namun saat sedang menaruh earphone nirkabel itu di mulutnya, putra Kiara tidak sengaja tersedak, sehingga menelan AirPods tersebut. Melihat hal itu, Kiara pun segera membawa putranya ke rumah sakit.

Setelah dilakukan X-Ray, AirPods tersebut diketahui sudah berada di dalam perut sang putra. Beruntung, earphone itu belum masuk terlalu dalam dan dapat dikeluarkan.

(Tin/Why)

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya