Ponsel Dilengkapi Termometer, Kenapa Tidak?

Ponsel dilengkapi teknologi kamera, display super tajam, atau GPS? Ah, itu sih sudah biasa. Bagaimana kalau ponsel ditanamkan sensor termometer inframerah sehingga kita bisa mengukur suhu tubuh saat sakit?

oleh Liputan6 diperbarui 23 Nov 2012, 09:14 WIB
Diterbitkan 23 Nov 2012, 09:14 WIB
ponsel121123a.jpg
Liputan6.com, Jakarta:  Ponsel dilengkapi teknologi kamera, display super tajam, atau GPS? Ah, itu sih sudah biasa. Bagaimana kalau sebuah ponsel ditanamkan sensor termometer inframerah sehingga kita bisa mengukur suhu tubuh saat anak Anda sakit?

Seorang inventor bernama Jacob Fraden saat ini telah mematenkan sensor termometer inframerah tersebut. Berkat sensor ini, pengguna ponsel nantinya bisa mengukur suhu tubuh atau perubahan temperatur. Cukup arahkan ke kepala anak, lalu dalam waktu kurang dari satu detik Anda langsung tahu berapa suhu tubuhnya.

Sensor ini berukuran cukup kecil yaitu berdiameter 5 mm dengan ketebalan 5 mm sehingga tidak akan memakan tempat jika ingin ditanamkan di smartphone. Sensornya sendiri nanti akan ditempatkan di dekat kamera ponsel. Ringan dan tipis dibanding termometer biasanya, sehingga tidak akan menonjol.

Dilansir dari Gizmag, Jumat (23/11/2012), selain dapat mengukur suhu tubuh manusia, Anda juga bisa menggunakannya pada hewan peliharaan atau benda mati seperti kompor atau makanan. Menurut Fraden, suhu yang dihasilkan akurat sesuai standar International Organization for Standardization (ISO).

Fraden sudah mengajukan inovasinya ke sejumlah produsen untuk melengkapi ponsel mereka dengan sensor infra merah, namun memang belum tahu apakah para produsen mau memakainya. Teknologi termometer infrared sendiri memang bukan barang baru, namun inovasi termometer di ponsel mungkin akan bermanfaat buat sebagian orang. (dew)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya