Liputan6.com, Jakarta - Twitter down dikeluhkan oleh sejumlah pengguna di Indonesia. Pantauan Tekno Liputan6.com di situs web Downdetector, banyak laporan yang masuk terkait masalah ini.
Laporan Twitter down mulai merangkak naik pada Kamis malam (26/8/2021) pukul 22.44 WIB. Kemudian kembali ramai pada Jumat pagi (27/8/2021) pukul 05.29 WIB.
Berdasarkan peta sebaran, laporan down pada media sosial itu terjadi di empat kota besar Indonesia yaitu Jakarta, Bandung, Surabaya, dan Bali.
Advertisement
Masalah terbanyak dilaporkan terjadi di aplikasi Twitter versi Android 63 persen. Lalu, 31 persen bermasalah di desktop, dan 3 persen di perangkat iOS.
Sementara di Twitter, kebanyakan pengguna yang mengeluh tentang Twitter down datang dari pelanggan Indosat Ooredoo.
Â
* Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.
Keluhan Pengguna Indosat Ooredoo Soal Twitter Down
Kebanyakan dari mereka menanyakan apakah layanan Indosat Ooredoo memang sedang tidak bisa dipakai mengakses Twitter. Dari pantauan, keluhan ini sudah diajukan sejak tadi pagi.
Baca Juga
Adanya masalah ini, sempat membuat pelanggan Indosat Ooredoo merasa layanan Twitter Down. Namun setelah mencoba dengan layanan seluler atau WiFi ternyata situs tersebut masih dapat diakses.
Salah satunya adalah Pras. Menurut Pras, dia tidak bisa mengakses Twitter menggunakan layanan Indosat, tapi tidak bisa. Sementara saat menggunakan WiFi berjalan lancar.
"Twitter pakai WiFi bisa. Kucoba pakai Indosat tidak bisa, tapi Indosat untuk akses Facebook bisa," tuturnya.Â
Advertisement
Pengguna Lain yang Keluhkan Twitter Down
Selain Pras, sejumlah pengguna lain pun sempat menceritakan masalah ini melalui Twitter.
"Min indosat blokir twitter apa gimana? masa pake kartu lain lancar jaya giliran indosat muter doang dari semalem @IndosatCare," tulis akun @dnohyu.
"Kayaknya indosat lagi marahan sama twitter. Masa pake 3 bisa lucu bgt kartu gue hahahaha," ujar akun lain @fflufyberries.
"Aku kira twitter nge down, ternyata indosat bermasalah gak bisa buka twitter tapi aplikasi lain lancar," tutur akun @longliveszl.
Terkait masalah ini, kami sudah mencoba menghubungi pihak Indosat Ooredoo, tapi hingga berita ini ditayangkan belum ada tanggapan.
Infografis Era Teknologi 5G di Indonesia
Advertisement