Liputan6.com, Jakarta - Pengembang Pokemon Unite mengumumkan, game tersebut telah diunduh hingga lebih dari 50 juta kali.
Pengumuman ini seperti diungkap Pokemon Unite melalui akun Twitter resmi mereka pada awal pekan, dikutip Jumat (10/12/2021).
Baca Juga
Sebagai ucapan terima kasih atas 50 juta unduhan, Pokemon Unite mengatakan bakal membagikan secara gratis dua ribu Aeos Tickets bagi para pemainnya.
Advertisement
Caranya, pemain cukup melakukan login ke dalam game tersebut pada tanggal 9 Desember 2021 hingga 31 Januari 2022. Kamu pun bisa mendapatkan hadiah cuma-cuma tersebut.
Bagi-bagi Aeos Tickets ini sendiri bukan yang pertama kali dilakukan oleh Pokemon Unite. Mereka sempat melakukannya saat game tersebut mencapai 9 juta unduhan di Switch beberapa waktu lalu.
Aeos Tickets sendiri dapat digunakan pemain untuk membeli aksesoris bagi trainer seperti baju baru, hingga item yang bisa dipakai oleh Pokemon di dalam pertandingan.
#PokemonUNITE has now been downloaded over 50 million times! As a thank you, any user who logs in between 12/9 - 1/31 will receive 2,000 Aeos Tickets.
— Pokémon UNITE (@PokemonUnite) December 6, 2021
Thank you once again for all of your support! pic.twitter.com/M8NWmigpC6
* Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.
Pertumbuhan Pemain yang Cepat
Game MOBA pertama dari waralaba Pokemon ini memang menunjukkan pertumbuhan basis pemain yang cukup cepat.
Pokemon Unite juga masuk ke dalam daftar Game Inovatif Terbaik 2021 untuk Google Play Indonesia.
Pada bulan Oktober lalu, The Pokemon Company (TPC) mengklaim bahwa Pokemon Unite sudah diunduh resmi lebih dari 25 juta kali di Nintendo Switch dan smartphone.
Sebelumnya jumlah unduhan game tersebut telah menembus angka sembilan juta di Nintendo Switch, sepekan sebelum diluncurkan versi mobile-nya.
Angka tersebut sedikit berbeda dengan data yang ditunjukkan oleh perusahaan analisis pasar seluler Sensor Tower, yang melaporkan bahwa angka unduhan dari Pokemon Unite sudah lebih dari 30 juta kali.
Advertisement
Peringatan 25 Tahun Pokemon
Dalam laman resminya, Sensor Tower bahkan menyebut game yang dikembangkan bersama dengan TiMi Studio milik Tencent itu, mencapai 15 juta unduhan dalam dua hari pertamanya.
"Membuatnya menjadi peluncuran terbesar untuk genre tersebut (MOBA). Di akhir pekan pertamanya, judul tersebut sudah mencapai sekitar 30 juta pemasangan," tulis Sensor Tower.
Mengingat Sensor Tower merupakan perusahaan analisis yang memiliki reputasi, cukup aneh melihat bahwa angka unduhan dari Switch dan mobile yang diungkapkan oleh TPC lebih kecil.
Pokemon Unite merupakan salah satu rilisan gim untuk menandai peringatan 25 tahun Pokemon.
Gim bergenre MOBA ini mempertandingkan satu tim beranggotakan 5 player yang berkompetisi dengan tim lain, seperti League of Legends dan DOTA 2.
(Dio/Ysl)
Infografis Pokemon Go
Advertisement