4 Cara Maksimalkan Baterai OPPO Reno7 Z 5G Selama Perjalanan Mudik Lebaran

Kamu yang mudik ke kampung halaman dan harus menempuh perjalanan panjang, simak beberapa cara mudah untuk menghemat baterai smartphone.

oleh Gilar Ramdhani diperbarui 02 Mei 2022, 10:00 WIB
Diterbitkan 02 Mei 2022, 10:00 WIB
OPPO Reno7 Z 5G.
OPPO Reno7 Z 5G. (Dok. OPPO)

Liputan6.com, Jakarta Situasi pandemi yang berangsur membaik telah mengembalikan tradisi dan kebiasaan mudik lebaran di Indonesia. Banyak masyarakat yang pulang ke kampung halaman melalui jalur darat, baik dengan kendaraan pribadi maupun transportasi umum.

Tujuan mudik yang jauh ditambah lalu lintas padat menyebabkan waktu tempuh perjalanan menjadi lebih panjang. Hal tersebut dapat membuat baterai smartphone kamu bisa habis di tengah perjalanan. Baterai yang tinggal sedikit saja sudah bikin auto panik dan bete, apalagi jika itu sampai habis.

Nah, bagi kamu yang berencana mudik ke kampung halaman dan harus menempuh perjalanan panjang, simak beberapa cara mudah untuk menghemat baterai smartphone berikut ini

1. Turunkan Level Brightness

Tingkat kecerahan layar dapat memengaruhi kinerja baterai. Sehingga penting untuk mengatur kecerahan layar atau menurunkan level brightness. Selain itu, kamu juga perlu mempertimbangkan untuk menonaktifkan kecerahan otomatis dan mengubah berapa lama layar untuk tetap aktif.

2. Nonaktifkan Lokasi atau GPS

Selain membatasi sejumlah aplikasi dan mematikan notifikasi, kamu juga bisa siasati penghematan baterai dengan menonaktifkan aplikasi. Salah satunya GPS atau fitur lokasi. Berada di lokasi yang minim sinyal, pengaktifan layanan lokasi akan membuat baterai cepat terkuras.

Prosesor Kelas High-end
OPPO Reno7 Z 5G. (Dok. OPPO)

Setiap smartphone memiliki fitur untuk menutup atau menonaktifkan aplikasi dengan cara berbeda. Di OPPO Reno7 Z 5G, kamu bisa menggunakan Power Saving dan Super Power Saving Mode secara otomatis yang terbukti handal dalam menghemat daya baterai smartphone. Super Power Saving Mode di OPPO Reno7 Z 5G mampu menjaga hal-hal penting seperti panggilan, SMS, dan pengoperasian navigasi hingga selama 50 menit hanya dengan 5% baterai.

3. Aktifkan Mode Airplane dan Manfaatkan Wi-Fi

Untuk memperpanjang daya baterai, cara paling ampuh adalah dengan mengaktifkan mode airplane. Terlebih smartphone memang tidak sedang digunakan, seperti saat kamu sedang istirahat atau tidur selama perjalanan.

Bila ingin online kembali dan kebetulan di tempat peristirahatan atau rest area, kamu bisa manfaatkan Wi-Fi dan menonaktifkan mobile data. Setelah tidak ada koneksi Wi-Fi, jangan lupa untuk mematikannya.

4. Pilih Smartphone Baterai Besar dan Pengisian Super Cepat

Smartphone dengan kapasitas baterai besar adalah solusi untuk bisa lebih lama online dan beraktivitas dengan smartphone selama perjalanan mudik. Tapi, jangan hanya fokus di baterai besar, kamu juga perlu pastikan apakah smartphone tersebut mendukung pengisian super cepat. Dengan demikian, kamu tak perlu menunggu lama-lama saat baterai sedang mengisi dayanya.

Untuk kapasitas baterai besar dan mendukung pengisian super cepat, kamu bisa mengandalkan OPPO Reno7 Z 5G yang dilengkapi baterai 4500mAh dan teknologi pengisian daya super cepat 33W SUPERVOOC, yang membuat perangkat dapat diisi daya 0-100% hannya dalam waktu sekitar 63 menit.

OPPO Reno7 Z 5G
OPPO Reno7 Z 5G.

Memiliki OPPO Reno7 Z 5G sebagai teman perjalanan mudik dan menjalani aktivitas sehari-hari semakin menyenangkan karena smartphone ini telah didukung prosesor Snapdragon® 695 5G yang dibuat melalui proses fabrikasi 6nm sehingga sangat irit daya dan tetap mampu memberikan tenaga yang kuat saat dibutuhkan. Chipset tersebut bekerja sempurna dengan RAM 8GB + 5GB Expansion dan ROM 128GB.

Sebagai brand premium dan hi-tech, OPPO juga menerapkan teknologi AI pada kamera OPPO Reno7 Z 5G. Seperti mode portrait AI yang mampu meningkatkan kualitas foto bokeh. Fitur Bokeh Flare Portrait memungkinkan pengguna bisa berkreasi membuat foto bokeh dengan leluasa. Fitur ini bekerja secara detail dengan memisahkan antara objek dan latara belakang gambar, sehingga menghasilkan tampilan latar belakang blur yang lebih rapi dan realistik, layaknya jepretan kamera DSLR.

Menariknya lagi, OPPO Reno7 Z 5G telah disematkan fitur Selfie HDR yang mendukung pengguna hasilkan foto dengan pencahayaan yang sempurna, tidak akan dijumpai lagi foto yang tampil terlalu terang atau terlalu gelap.

OPPO Reno7 Z 5G
Hasil jepretan kamera OPPO Reno7 Z 5G. (Dok. OPPO)

 

Fitur-fitur tersebut semakin lengkap dengan tiga kamera belakang OPPO Reno7 Z 5G yang terdiri dari lensa utama 64MP High-Res, depth sensor 2MP, serta lensa makro 2MP. Sedangkan kamera selfie memiliki resolusi 16MP.

Itu dia kemampuan kamera canggih yang bikin OPPO Reno7 Z 5G cocok jadi partner mudik. Yuk, segera dapatkan OPPO Reno7 Z 5G yang dibanderol harga Rp 5,999 juta, dapat dibeli di jaringan OPPO Store dan partner retail resmi OPPO di seluruh Indonesia baik offline maupun online.

(*)

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya