Update Stumble Guys Dirilis, Bawa Peta dan Skin Baru

Dalam update terbaru, Kitka Games menghadirkan deretan konten baru untuk game Stumble Guys.

oleh Agustinus Mario Damar diperbarui 15 Jul 2022, 11:29 WIB
Diterbitkan 15 Jul 2022, 11:28 WIB
Stumble Guys
Peta baru Lava Land yang hadir di update terkini Stumble Guys. (Dok: Stumble Guys).... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - Game online battle royal Stumble Guys telah kedatangan update terbaru yang bisa diunduh oleh para pemainnya sejak 11 Juli 2022. Update ini sudah tersedia di platform App Store, Google Play Store, termasuk Steam.

Lewat update ini, Kitka Games menghadirkan sejumlah pembaruan untuk para pemain. Berdasarkan informasi yang diunggah, salah satu pembaruan yang hadir bersama update ini adalah peta baru, yakni Lava Land.

"Update terbaru akhirnya keluar! Kamu bisa merasakan Lava Land di horizon," tulis akun @StumbleGuysGame. Selain itu, ada pula beberapa skin baru baru, seperti Athena, Berserker, hingga NYX.

Bersama update versi 0.39 ini, Stumble Guys juga mengalami peningkatan fitur help & support dan news system, termasuk perbaikan sistem dan bug.

Untuk diketahui, Stumble Guys kini menjadi salah satu game terpopuler di dunia. Menurut laporan Sensor Tower, game ini masuk daftar lima besar mobile game paling banyak diunduh di seluruh dunia untuk Juni 2022.

Secara garis besar, game ini mengusung genre battle royale yang mempertemukan 32 pemain secara online. Masing-masing pemain harus bersaing untuk bisa berlari hingga garis akhir. 

Stumble Guys menawarkan beberapa fitur yang menarik, seperti desain yang lebih berwarna, tampilan karakter yang komikal, opsi kustomisasi yang banyak, kehadiran level banyak, termasuk fungsi battle royale multiplayer.

Game yang rilis pada September 2020 ini sudah tersedia di Play Store, App Store, serta Steam. Stumble Guys bisa diunduh secara gratis, tapi tetap menawarkan opsi in-app purchase

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Daftar Mobile Game dengan Unduhan Tertinggi Juni 2022

Main mobile game
Main mobile game/Shutterstock.... Selengkapnya

Perusahaan riset pasar aplikasi mobile Sensor Tower merilis daftar mobile game dengan unduhan tertinggi pada Juni 2022.

Menurut laporan Sensor Tower, Subway Surfers menjadi mobile game dengan unduhan tertinggi di seluruh dunia pada periode itu.

Mobile game garapan Sybo Games tersebut mengumpulkan lebih dari 26 juta unduhan; itu berarti sekitar 63,5 persen pertumbuhan dibandingkan dengan Juni 2021.

"Negara-negara dengan unduhan Subway Surfers selama periode ini adalah India dengan 14,7 persen dari total unduhan dan Amerika Serikat dengan 10,2 persen," ujar Sensor Tower dalam laporannya.

Garena Free Fire menjadi mobile game kedua yang paling banyak diunduh di seluruh dunia pada Juni 2022. Permainan first person shooter garapan Garena itu mencatatkan 24,7 juta unduhan; itu mewakili 26,9 persen pertumbuhan daripada Juni 2021.

Stumble Guys dari Kitka Games, Bridge Race dari Supersonic Studios, dan Dessert DIY dari Crazy Labs melengkapi daftar lima besar mobile game paling banyak diunduh di seluruh dunia untuk Juni 2022.

Pasar game seluler global menghasilkan 4,6 miliar unduhan di App Store dan Google Play pada Juni 2022. Itu berarti 2,2 persen peningkatan dari tahun ke tahun dibandingkan dengan Juni 2021.

Pasar teratas untuk unduhan mobile game global adalah India dengan 844,8 juta unduhan atau 18,4 persen dari total unduhan di seluruh dunia.

Amerika Serikat menempati peringkat kedua dengan sekitar 9 persen, diikuti oleh Brasil sekitar 8 persen.

Daftar Keseluruhan

Ilustrasi Game Mobile, PUBG
Ilustrasi Game Mobile, PUBG (Photo by SCREEN POST on Unsplash)... Selengkapnya
  • Subway Surfers
  • Garena Free Fire
  • Stumble Guys
  • Bridge Race
  • Dessert DIY
  • Ludo King
  • Bucket Crusher
  • Race Master 3D
  • Fill The Fridge
  • Diablo Immortal

Daftar di App Store

  • Diablo Immortal
  • Subway Surfers
  • Stumble Guys
  • Fill The Fridge
  • PUBG Mobile
  • Roblox
  • Bucket Crusher
  • Apex Legends Mobile
  • Fishdom
  • Honor of Kings

Daftar di Google Play

  • Garena Free Fire
  • Subway Surfers
  • Bridge Race
  • Stumble Guys
  • Dessert DIY
  • Ludo King
  • Race Master 3D
  • Bucket Crusher
  • Master Doctor 3D
  • Tail Man Run

Daftar Mobile Game Berpendapatan Tertinggi Juni 2022

Selain itu, Sensor Tower pun merilis daftar mobile game dengan pendapatan tertinggi pada Juni 2022.

Menurut laporan Sensor Tower, Honor of Kings menjadi mobile game berpendapatan tertinggi di seluruh dunia pada periode itu. Mobile game garapan Tencent tersebut mengumpulkan pendapatan senilai USD 238,2 juta atau sekitar Rp 3,57 miliar.

"Sekitar 95 persen pendapatan Honor of Kings berasal dari Tiongkok, 2 persen dari Taiwan, dan 1,7 persen dari Thailand," ujar Sensor Tower, dikutip dari laporannya pada Kamis (14/7/2022).

Di tempat kedua, Genshin Impact meraih pendapatan senilai USD 154 juta. Itu mewakili 58,5 persen pertumbuhan tahunan mobile game garapan miHoYo tersebut jika dibandingkan dengan pendapatan pada Juni 2021.

"Sekitar 44 persen pendapatan Genshin Impact berasal dari Tiongkok, diikuti oleh 25,5 persen dari Jepang," kata Sensor Tower.

(Dam/Ysl)

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya