Jokowi Tinjau Rumah Singgah di Palembang Siang Ini

Presiden Jokowi yang didampingi Ibu Iriana Jokowi langsung menuju ke Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI) melalui jalur darat.

oleh Liputan6 diperbarui 29 Okt 2015, 13:08 WIB
Diterbitkan 29 Okt 2015, 13:08 WIB
20151029-Jokowi Asap-Palembang
(Liputan 6 TV)

Liputan6.com, Pelambang- Setibanya di Bandara Sultan Mahmud Badaruddin 2 Palembang pada pukul 08.20 WIB, Presiden Joko Widodo atau Jokowi yang didampingi Ibu Iriana Jokowi langsung menuju ke Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI) melalui jalur darat.

Selain ke OKI, seperti ditayangkan Liputan 6 Siang SCTV, Kamis (29/10/2015), rencananya siang ini Presiden ini dijadwalkan akan meninjau rumah singgah di Palembang.

Presiden Jokowi juga akan meninjau sistem blok kanal dan penanganan kebakaran gambut di Kabupaten Musi Banyuasin yang dijadwalkan pada Jumat besok.

Sementara itu, Badan Meteorologi, Klmatologi, dan Geofisika (BMKG) Sumatera Selatan mencatat, ada 102 titik api di Ogan Komering Ilir yang menjadi penyebab tebalnya kabut asap di Sumatera Selatan dan sekitarnya.

Sempat menghilang selama 1 minggu, kabut asap pekat yang berasal dari pembakaran lahan pada Kamis pagi kembali menyelimuti Kota Indralaya, Sumatera Selatan. Kabut asap kali ini jauh lebih pekat dari sebelumnya.

Jarak pandang yang hanya berkisar 300 meter mengganggu para pengendara yang melintasi jalur lintas Sumatera antara Palembang dan Kayu Agung. Selain itu meski kondisi udara di Kota Indralaya telah memasuki level tidak sehat, sejumlah siswa terlihat ke sekolah tanpa menggunakan masker.

Kabut asap ini diduga merupakan kiriman dari wilayah Ogan Komering Ilir yang hingga kini masih terjadi kebakaran lahan. (Mar/Mvi)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya