Jakarta - Pelatih Laos, Mike Wong, mengaku Timnas Indonesia U-23 merupakan lawan tersulit yang pernah dihadapi anak asuhnya di cabang sepak bola Asian Games 2018. Hal itu dilontarkan Wong setelah Laos menelan kekalahan ketiga di Grup A cabang sepak bola Asian Games 2018, Jumat (17/8/2018).Â
Laos mengawali kiprah di Asian Games 2018 dengan kalah 1-3 dari Hong Kong pada 10 Agustus 2018. Setelah itu, Laos kalah 1-2 dari Palestina pada 12 Agustus 2018.
Kekalahan ketiga dialami Laos saat menghadapi Timnas Indonesia U-23 pada 17 Agustus 2018. Dalam laga tersebut Laos kalah 0-3 setelah gawangnya dua kali bobol oleh Alberto Goncalves dan satu gol tambahan dari Ricky Fajrin.
Advertisement
Pelatih Laos, Mike Wong, pun mengakui pertandingan kontra Indonesia merupakan yang tersulit meski mereka masih akan menghadapi Chinese Taipei pada pertandingan terakhir, Senin (20/8/2018).
"Pertandingan ini merupakan yang paling kami nantikan sekaligus yang paling berat bagi kami di Asian Games 2018. Bagi kami bukan Chinese Taipei, bukan Hong Kong, dan bukan Palestina, tapi pertandingan ini adalah yang terberat yang harus kami hadapi," ujar Mike Wong.
"Kami tidak cukup kompetitif dalam pertandingan ini. Selain itu, Timnas Indonesia U-23 tampil jauh lebih baik dari tim kami. Mereka memang layak meraih kemenangan," lanjut pelatih asal Singapura itu.
Laos sudah dipastikan tersingkir dari Asian Games 2018 meski masih harus menghadapi Chinese Taipei pada Senin (20/8/2018). Hingga saat ini Laos belum mendapatkan satu poin pun di Grup A Asian Games 2018.