Liputan6.com, Jakarta Setoran dividen negara yang berasal dari ratusan Badan Usaha Milik Negara (BUMN) harus berkurang dari target Rp 40 triliun. Pasalnya PT PLN (Persero) dan PT Freeport Indonesia tak mampu memenuhi kewajibannya membayar dividen tahun buku 2013.
Ironisnya, perusahaan tambang raksasa asal Amerika Serikat itu sudah menunggak dividen yang menjadi hak negara selama dua tahun. Per tahun, Freeport mendapat jatah membayar dividen sebesar Rp 1,5 triliun.
Menurut Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Hatta Rajasa, tunggakan dividen harus segera diurus. Sebab jatah itu akan masuk ke kas negara sebagai penerimaan dari perusahaan pelat merah.
"Itu harus diurus. Dividen harus ada karena itu adalah hak negara," ungkapnya usai acara APKASI International Trade and Investment Summit di JIEXpo Kemayoran, Jakarta, Senin (14/4/2014).
Namun demikian, Hatta mengaku urusan dividen menjadi tanggung jawab dari Menteri Keuangan. "Itu urusan Menteri Keuangan," ucap dia.
Sebelumnya, Dirjen Anggaran Kementerian Keuangan Askolani mengaku, setoran dividen merupakan hasil perhitungan dan pembahasan dari Kementerian BUMN. "Jadi mereka yang urus, nah uangnya masuk ke kas negara melalui kami," pungkasnya.
Freeport Absen Setor Dividen, Hatta Rajasa: Itu Hak Negara
Setoran dividen negara yang berasal dari ratusan Badan Usaha Milik Negara (BUMN) harus berkurang dari target Rp 40 triliun.
diperbarui 14 Apr 2014, 14:21 WIBDiterbitkan 14 Apr 2014, 14:21 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Hasil Liga Europa: Manchester United Kerja Keras Kalahkan Bodo/Glimt, Tottenham Ditahan Imbang Roma
Gus Baha Ungkap Cara agar Senang dan Nyaman Beribadah, Hidup Akan Tenang
Prabowo: Pertama Kali, Alokasi Pendidikan APBN 2025 Tertinggi dalam Sejarah Indonesia
Wanita Melahirkan di Mobil Saat Perjalanan ke Rumah Sakit, Tempat Kelahirannya di Akte Jadi Sorotan
7 Arti Mimpi Adik Meninggal dan Cara Menyikapinya Menurut Berbagai Tafsir
Mengenal Beseprah, Tradisi Sarapan Bersama ala Masyarakat Kutai
Pramono-Rano Deklarasi Menang Satu Putaran, Timses RIDO: Tunggu Hasil Resmi KPU
Rumah Ketua DPRD Dompu Dilempar OTK saat Konvoi Kemenangan Pilkada
Tatkala Abah Guru Sekumpul Menolak Hadiah dari Santri walau Hanya Setandan Pisang, Ada Apa?
Wotawati, Transformasi Kampung Tersembunyi di Gunungkidul Jadi Destinasi Wisata Sejarah
Pasangan Pengantin Menikah di Timezone, Sering Jadi Tempat Kencan Selama Pacaran
Permasalahan Hidup Datang Silih Berganti, Solusinya Ada di Orangtua Kata Buya Yahya