Liputan6.com, Jakarta - Kementerian Perhubungan (Kemenhub) mengaku tak keberatan jika proyek pembangunan jalur rel kereta langsung menuju terminal peti kemas Pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta, harus diserahkan ke PT Kereta Api Indonesia (KAI). Pasalnya, hingga saat ini pembangunan rel tersebut tak kunjung selesai dan belum bisa mengatasi keruwetan di Jakarta Utara.
Direktur Perkeretaapian Kemenhub Hermanto Dwiatmoko mengatakan, molornya proyek pembangunan akibat proses pembebasan lahan yang tak kunjung selesai.
"Ini program pembangunan jalur kereta masuk Tanjung Priok sebenarnya program lama. Mungkin 2004 tapi problemnya pembebasan lahan," kata dia Jakarta, Kamis (12/6/2014).
Sementara ia menerangkan dana untuk pembangunan rel dialokasi dana sebesar Rp 52,3 miliar. Sedangkan pembebasan lahan disiapkan Rp 10,12 miliar. Akan tetapi, dari alokasi pembebasan lahan realisasinya jebol di kisaran Rp 25 miliar. Maka dari itu, untuk menutup kekurangan tersebut akan digunakan alokasi dana tahun depan sehingga pembangunannya ikut molor.
Hermanto meyakini jika proyek ini akan diserahkan ke KAI pasti akan menemui permasalahan yang sama yakni pembebasan lahan. Selain itu, walaupun dibangun oleh perusahaan BUMN aset tersebut bakal dikelola ke pemerintah.
"Selama ini memang sudah koordinasi, tidak mungkin kerja sendiri. Kalau mau diambil PT KAI itu masalahnya sama aja. Tapi sampai sekarang belum ada pembicaraan," tukas dia.
Sebelumnya, Menteri Dahlan Iskan meminta agar KAI membangun rel kereta api menuju terminal peti kemas ke Pelabuhan Tanjung Priok. Keputusan tersebut diambil dari hasil Rapat Pimpinan BUMN di Kantor Pelaran Nasional Indonesia (Persero).
"Sampai hari ini belum terbangun dan mengatasi keruwetan di Jakarta Utara, saya minta KAI ke Kemenhub dan sampaikan bahwa KAI saja yang bangun," ujar dia. (Amd/Ndw)
Kemenhub Rela Serahkan Proyek Rel Tanjung Priok ke PT KAI
Molornya proyek pembangunan akibat proses pembebasan lahan yang tak kunjung selesai.
diperbarui 12 Jun 2014, 19:32 WIBDiterbitkan 12 Jun 2014, 19:32 WIB
Pekerja mengukur permukaan rel yang amblas di kilometer 29+78 Jalur Malang-Surabaya, di Desa Tawangsari, Jatim. Perbaikan ini untuk kelancaran arus mudik menggunakan kereta api.(Antara)
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
3 Kandidat Bek Kiri yang Bisa Direkrut Manchester United di Era Ruben Amorim
BNPB Pastikan Kebutuhan Dasar Korban Erupsi Gunung Lewotobi Terpenuhi
Profil Singkat Paslon Pilgub Aceh 2024 dan Partai Pengusungnya
Dukungan Ikatan Alumni Geologi ITB untuk Eksplorasi dan Pengembangan SDA di Hulu
KPK Tetapkan Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah sebagai Tersangka
Hasil Liga Inggris Southampton vs Liverpool: Susah Payah Bungkam Penghuni Dasar Klasemen, The Reds Tinggalkan Manchester City
Saksikan Live Streaming Liga Inggris Ipswich vs Manchester United 24 November 2024, Segera Dimulai
Industri Batu Bara di Zona Inti KCBN Muarajambi
Vidio dan Bein Sports Gelar Nobar F1 Las Vegas di Jakarta, Meriah Diikuti Ratusan Penggemar
Tolong Niatkan Ini saat akan Ngaji, agar Peroleh Predikat Mulia Kata Ustadz Adi Hidayat
Ternyata Batang Singkong Bisa Gantikan Batu Bara
Hasil China Masters 2024: Kejutan Sabar/Reza Terhenti di Final