Liputan6.com, Jakarta Asosiasi Perusahaan Penjualan Tiket (Astindo) memberikan apreasi kepada PT Angkasa Pura II yang menutup konter penjualan tiket di Bandara Internasional Soekarno Hatta.
Wakil Sekjen Astindo Pauline Suharno mengatakan, dengan langkah tersebut berarti perusahaan pelat merah ini telah membantu mereka dalam rangka memberikan perlindungan kepada konsumen.
"Kalau kita sangat mendukung kebijakan seperti itu. Kebaikan untuk customer kita, dan anggota kita diuntungkan, karena tidak calo di bandara," kata dia saat dihubungi Liputan6.com, Jakarta, Kamis (5/2/2015).
Dia mengatakan, dengan penutupan loket tersebut konsumen tak akan merasa kesulitan dalam mendapat tiket. Lantara, akses penjualan tiket sudah tersedia secara online.
"Tiket semua gampang, langganan tinggal telpon ke kantor travel. Mereka bisa telpon mendapat pilihnya penerbangan, jam, tujuan mana, pesawatnya apa, pembayarannya juga mudah," imbuhnya.
Dia juga mengatakan, pelanggan tak perlu khawatir untuk mengajukan perubahan jadwal penerbangan. Anggota asosiasi juga akan membantu mereka mendapatkan tiket tersebut.
"Perubahan dikerjaan di sistem kita," tandas dia.
Sebagai informasi, PT Angkasa Pura II akan menutup kantor penjualan tiket di Bandara Soekarno Hatta. Langka itu diambil sebagai tindak lanjut surat edaran yang dikeluarkan Kementerian Perhubungan nomor HK. 209/I/16PHB.2014 yang berisi indstruksi untuk meningkatkan pelayan publik. (Amd/Nrm)
Asosiasi Restui Penutupan Konter Penjualan Tiket di Bandara
Dengan penutupan loket tersebut konsumen tak akan merasa kesulitan dalam mendapat tiket.
Diperbarui 05 Feb 2015, 15:05 WIBDiterbitkan 05 Feb 2015, 15:05 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Produksi Liputan6.com
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Truk Pekerja PT ERB Terjun ke Sungai di Kabupaten Pelalawan, 6 Tewas dan 9 Hilang
Berdoa Terus tapi Tak Kunjung Dikabulkan? Simak Nasihat Buya Yahya agar Cepat Terkabul
Wakil Wali Kota Depok Ajak Masyarakatnya Melek Akan Perubahan Iklim
Arti Mimpi Mobil Hilang: Makna dan Tafsir yang Perlu Anda Ketahui
Mitigasi Siklon Tropis di Indonesia, BRIN Kembangkan Sadewa dan Kamajaya
Polda Jatim Naikan Status Perkara SHGB Laut Sidoarjo jadi Penyidikan
Cara Membahagiakan Orangtua di Alam Kubur jelang Ramadhan, Penjelasan KH Nasaruddin Umar
Hasil LaLiga: Tanpa Bellingham, Real Madrid Sikat Girona
3 Kiper Terburuk Manchester United Sepanjang Sejarah: Andre Onana Selamat dari Daftar
Menteri Hukum Bantah Intervensi Kehakiman oleh Presiden Prabowo Subianto
Inilah Asal-usul Nama Kawasan Sukamiskin
Arti Mimpi Dimarahi Orang: Makna dan Tafsir yang Perlu Diketahui