Liputan6.com, Jakarta - Terkadang banyak orang yang tidak menyadari bahwa yang mereka lakukan merupakan suatu keborosan karena mereka berpikir ini merupakan suatu hal yang benar untuk mengirit pengeluaran mereka. Namun hal ini tidak benar.
Berhati-hatilah, terkadang apa yang Anda pikirkan belum tentu benar. Mau tahu hal apa sajakah yang seing Anda lakukan namun ternyata membuat boros? Berikut merupakan kebiasaan-kebiasaan yang harus Anda perhatikan dan sebaiknya dihindari:
Advertisement
Baca Juga
1. Membenarkan untuk Membeli Sesuatu yang Murah
Terkadang kita berpikir jika membeli benda yang murah maka sama saja kita akan menghemat uang, namun ternyata ini salah. Harga memang tidak akan membohongi kualitasnya. Terkadang banyak benda murah namun kualitasnya sangat buruk.
Untuk itu, tidak mengapa jika Anda membeli benda mahal, dibanding harus membeli benda murah namun cepat rusak dan membuat Anda membeli hal ini lagi.
2. Membeli Barang-Barang Diskon
Sama halnya dengan membeli barang murah, terkadang membeli barang 'sale' membuat kita merasa akan menghemat begitu banyak uang. Namun terkadang, Anda lupa jika benda itu tidak terlalu dibutuhkan. Karena diskon sajalah yang menjadi alasan Anda membelinya.
3. Akun Tabungan Mudah di Akses
Kemajuan teknologi, membuat Anda saat ini dapat bertransaksi hanya melalui telepon genggam pintar saja. Namun ternyata kemudahan yang diberikan ini malah akan membuat Anda semakin boros.
Karena jika ingin berbelanja online Anda tidak perlu lagi berpergian ke atm cukup melakukan transaksi melalui telepon dan semuanya selesai.
Advertisement
4. Tidak Konsisten untuk Menulis Kebutuhan sebelum Berbelanja
Hal ini memang sedikit menyusahkan, namun jika Anda terus-terusan tidak mencatat benda-benda apa saja yang dibutuhkan sebelum berbelanja, ini akan membuat Anda mengelurakan uang lebih banyak karena Anda tidak tau mana yang lebih penting yang harus dibeli. Tentunya ini akan mengacaukan keuangan Anda.
5. Jangan Terlalu Lama Berpikir
Boros tidak melulu tentang uang, bahkan waktu juga. Karena waktu adalah uang. Terkadang banyak orang yang begitu lama berpikir untuk membeli suatu barang, dan sebaiknya Anda hindari ini. Karena semakin lama berpikir dan menganalisa, hal ini akan membuat Anda semakin boros.