Sinar Mas Gelar Operasi Pasar di BSD, Siapkan 9.000 Liter Minyak Goreng

Untuk memastikan distribusi yang adil dan aman, Sinar Mas menerapkan ketentuan agar setiap warga hanya boleh membeli 2 liter minyak goreng

oleh Tira Santia diperbarui 14 Mar 2022, 17:30 WIB
Diterbitkan 14 Mar 2022, 17:30 WIB
Sinar Mas Land melalui Yayasan Muslim Sinar Mas Land (YMSML) bersama Sinar Mas Agribusiness and Food dan Forum Masjid Mushola BSD (FMMB) menyelenggarakan operasi pasar di Masjid Al Muhajirin Ciater, BSD City, Tangerang Selatan. (Dok Sinar Mas)
Sinar Mas Land melalui Yayasan Muslim Sinar Mas Land (YMSML) bersama Sinar Mas Agribusiness and Food dan Forum Masjid Mushola BSD (FMMB) menyelenggarakan operasi pasar di Masjid Al Muhajirin Ciater, BSD City, Tangerang Selatan. (Dok Sinar Mas)

Liputan6.com, Jakarta - Sinar Mas Land melalui Yayasan Muslim Sinar Mas Land (YMSML) bersama Sinar Mas Agribusiness and Food dan Forum Masjid Mushola BSD (FMMB) menyelenggarakan operasi pasar. Langkah ini dijalankan untuk memenuhi kebutuhan minyak goreng masyarakat menjelang bulan Ramadan 1443 H.

Operasi pasar ini digelar pada Senin (14/3/2022), di Masjid Al Muhajirin Ciater, BSD City, Tangerang Selatan. Sebanyak 9.000 liter minyak goreng kemasan dijual seharga Rp 14.000 per liter bagi para jamaah yang tersebar di kawasan BSD City dan sekitarnya.

Ketua Dewan Pembina Yayasan Muslim Sinar Mas Land, Saleh Husin menyampaikan, kegiatan operasi pasar ini dilakukan untuk membantu Dewan Kemakmuran Masjid (DKM) menyediakan minyak goreng yang umumnya meningkat penggunaannya memasuki Ramadan.

"Untuk memastikan distribusi yang adil dan aman, kami menerapkan ketentuan agar setiap warga hanya boleh membeli 2 liter minyak goreng.” jelas dia dalam keterangan tertulis.

* Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Sampai Akhir Maret 2022

Sinar Mas Land melalui Yayasan Muslim Sinar Mas Land (YMSML) bersama Sinar Mas Agribusiness and Food dan Forum Masjid Mushola BSD (FMMB) menyelenggarakan operasi pasar di Masjid Al Muhajirin Ciater, BSD City, Tangerang Selatan. (Dok Sinar Mas)
Sinar Mas Land melalui Yayasan Muslim Sinar Mas Land (YMSML) bersama Sinar Mas Agribusiness and Food dan Forum Masjid Mushola BSD (FMMB) menyelenggarakan operasi pasar di Masjid Al Muhajirin Ciater, BSD City, Tangerang Selatan. (Dok Sinar Mas)

Dalam prosesnya, FMMB terlebih dahulu mencatat data dan mengumpulkan uang dari DKM dan para jamaah.

Dana yang telah terkumpul dari setiap masjid akan diberikan melalui FMMB sebelum diserahkan kepada Smart Agribusiness and Food untuk diproses, kemudian disalurkan kepada jamaah atau warga setempat.

Penyaluran minyak goreng dengan harga terjangkau ini, rencananya akan berlangsung hingga akhir Maret 2022.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya