Penerapan Barakah Culture Dorong Kinerja Bisnis, ALAMI Jadi Perusahaan Terbaik untuk Bekerja di Asia

ALAMI, perusahaan teknologi keuangan berbasis syariah di Indonesia dianugerahi dua penghargaan sekaligus yaitu Best Companies to Work for in Asia dan Most Caring Companies dalam ajang HR Asia Awards 2022.

oleh Gilar Ramdhani pada 28 Jul 2022, 11:01 WIB
Diperbarui 28 Jul 2022, 10:46 WIB
Penerapan Barakah Culture Dorong Kinerja Bisnis, ALAMI Jadi Perusahaan Terbaik untuk Bekerja di Asia
Chief of Culture Officer ALAMI Group, Amrullah Tahad. (Foto: ALAMI Sharia)

Liputan6.com, Jakarta ALAMI, perusahaan teknologi keuangan berbasis syariah di Indonesia dianugerahi dua penghargaan sekaligus yaitu Best Companies to Work for in Asia dan Most Caring Companies dalam ajang HR Asia Awards 2022.

Chief of Culture Officer ALAMI Group, Amrullah Tahad mengatakan, penghargaan ini merupakan salah satu wujud pengakuan untuk ALAMI yang berfokus membangun budaya kerja yang nyaman dengan menjaga keseimbangan antara ibadah, kesehatan fisik dan mental pegawai (ALAMI Squad), sehingga mereka mampu memaksimalkan dirinya untuk memberi dampak positif bagi dirinya sendiri dan juga sekitarnya.

“Sebagai startup company yang memiliki visi memberdayakan masyarakat Muslim untuk membangun kehidupan yang berkelanjutan, ALAMI memulainya dengan menjadi wadah bagi setiap pegawai untuk menggali potensi-potensinya dan mendapatkan versi terbaik dari diri mereka sendiri. Dengan kualitas terbaik yang mereka miliki, pada akhirnya akan melahirkan kinerja yang juga eksponensial dan memberikan dampak yang besar bagi perusahaan dan juga sekitar,” tutur Amrullah.

Barakah Culture, budaya perusahaan yang diterapkan di ALAMI berlandaskan 7 (tujuh) nilai utama yang memandu seluruh tindakan perusahaan, yaitu mengedepankan prinsip syariah (sharia first), memiliki misi yang kuat untuk kesejahteraan umat (bold mission), terbuka terhadap kritik dan saran (receptive to feedback), menciptakan ide-ide terbaik (best ideas win), fokus pada kebutuhan pelanggan (customer obsessed), menumbuhkan rasa memiliki (think and act like owner), dan siap untuk menjadi lebih unggul (strive for excellence).

Dalam rangka menciptakan lingkungan yang suportif untuk bekerja dan mendorong ALAMI Squad mengalami sisi terbaiknya, ALAMI menginisiasi berbagai program internal di antaranya #Bye5 yaitu pemberlakuan 4 (empat) hari kerja dalam seminggu dimana ALAMI merupakan perusahaan pertama di Indonesia yang menerapkan hal ini. Program kedua yaitu #GrowEverywhere yaitu pemberlakuan sistem kerja WFA (Work from Anywhere) secara permanen dimana ALAMI percaya bahwa setiap orang dapat memberikan yang terbaik dari mana saja.

Program yang ketiga yaitu Gapai Rido yang memfasilitasi pegawai untuk berkompetisi dalam bidang olahraga lari dan bersepeda, dimana setiap kilometer yang dicapai akan dikonversi dalam bentuk sedekah. Program keempat, Birrul Walidain Allowance, yaitu tunjangan yang wajib diberikan kepada orang tua ALAMI Squad setiap tahunnya.

Program-program tersebut juga turut melengkapi kegiatan harian yang terus dijalankan yaitu 4T : Tadarus, Tahsin, Tahfidz, dan Tafsir untuk memuliakan Al-Quran sebagai pegangan hidup para ALAMI Squad.

Penerapan Barakah Culture terbukti menyokong kesuksesan kinerja ALAMI, dimana hingga saat ini ALAMI telah menyalurkan akumulasi pembiayaan senilai Rp 3,1 triliun dengan rekam jejak pertumbuhan yang signifikan. ALAMI memperoleh akumulasi penyaluran pembiayaan sebesar Rp 1 triliun pertama setelah hampir dua tahun didirikan. Kemudian, penyaluran pembiayaan Rp 1 triliun berikutnya diperoleh dalam jangka waktu 6 bulan setelahnya, dan Rp 1 triliun berikutnya diperoleh hanya dalam waktu 3 bulan hingga akhirnya mencapai akumulasi Rp 3 triliun pada Juni 2022.

Jumlah ALAMI Squad pun terus meningkat signifikan dengan persentase pertumbuhan sebesar lebih dari 1000%, dimana pada tahun 2019 ALAMI hanya memiliki 38 pegawai, kini telah menjadi 484 pegawai yang tersebar di berbagai kota di Indonesia, juga di luar negeri seperti Singapura, Inggris dan Amerika Serikat yang seluruhnya berkebangsaan Indonesia.

Pengakuan dari HR Asia Awards 2022 seakan mengukuhkan keyakinan ALAMI bahwa perusahaan yang kuat, berasal dari talenta-talenta hebat yang terus mengasah versi terbaik dari dirinya tanpa perlu melupakan unsur mental dan spiritual dalam kesehariannya; dan diharapkan bahwa culture yang baik ini dapat menginspirasi agar semakin banyak kelompok pekerja mendapatkan haknya untuk menggapai keseimbangan dalam hidupnya, bahkan di lingkungan kerja.

 

(*)

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya