Liputan6.com, Jakarta - Real Madrid kini menjadi tim tersukses di Benua Eropa dengan meraih 10 titel Liga Champions. Lima gelar yang direbut diantaranya diraih El Real secara beruntun.
Gelar La Decima Liga Champions diraih Los Blancos usai mengalahkan Atletico Madrid di Estadio da Luz, Lisbon, Portugal, Minggu (25/5/2014) dinihari WIB. Madrid menang 4-1 melalui babak perpanjangan waktu.
Untuk meraih gelar La Decima, Madrid membutuhkan waktu sekitar 12 tahun. Gelar kesembilan Madrid diraih pada Liga Champions musim 2001/02. Saat itu mereka mengalahkan Bayer Leverkusen dengan skor 2-1.
Usai meraih gelar kesembilan itu, Madrid selalu menargetkan untuk menjadi tim pertama yang meraih La Decima. Untuk itu, Madrid pun berani menggelontorkan uang dengan royal demi gelar tersebut.
Tercatat, sejak terakhir kali meraih gelar Liga Champions, Madrid telah menghabiskan dana sekitar Rp 19 triliun. Bahkan di musim 2013/2014, Madrid menghabiskan dana Rp 2,8 triliun untuk mendatangkan sejumlah pemain terbaik dunia ke Santiago Bernabeu. Carlo Ancelotti pun didatangkan untuk mengembalikan kejayaan Madrid.
Madrid bahkan dua kali memecahkan rekor transfer pemain termahal dunia. Pada 2009, Madrid mendatangkan Cristiano Ronaldo dari Manchester United dengan harga Rp 1 triliun. Kemudian pada 2013, Madrid kembali merogoh kantongnya untuk mendatangkan Gareth Bale dengan harga Rp 1,4 triliun.
Harga tersebut kini dibayar Ronaldo Cs. Dua gelar diraih di musim 2013/2014 ini, trofi Copa del Rey dan trofi Liga Champions.
Gelar La Decima Real Madrid Bernilai Rp 19 Triliun
Untuk meraih gelar La Decima, Madrid membutuhkan waktu sekitar 12 tahun.
diperbarui 25 Mei 2014, 06:25 WIBDiterbitkan 25 Mei 2014, 06:25 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
100 Hari Prabowo-Gibran: Menanti Pelibatan Penyandang Disabilitas di Sektor Strategis
5 Destinasi Wisata di Indonesia Ini Lahir dari Cerita Legenda
13 Manfaat Kesehatan Rebusan Kayu Manis, Salah Satunya Meningkatkan Metabolisme Tubuh
Mengenal Lunar Trailblazer Robot Mini NASA yang Akan Cari Air di Bulan
Waktu Subuh Hampir Habis, Bolehkah Qadha Sholat Qobliyahnya? Ini Kata Ustadz Syafiq Riza Basalamah dan Buya Yahya
Memadukan Fesyen Lintas Zaman untuk Tampil Tidak Lekang Waktu
Nusakambangan, Saksi Bisu Perjalanan Sistem Pemasyarakatan Indonesia
Prabowo Sebut 352 Prajurit TNI Ikut Defile di Perayaan Hari Republik India
Amalan ‘Ahmad Rasulullah Muhammad Rasulullah’ Bukan dari Nabi, Bolehkah Diamalkan saat Jumat Akhir Rajab? Buya Yahya Menjawab
Polisi Tangkap Pelaku Penipuan Deepfake Video Wajah Prabowo
Kampung Siluman, Desa yang Lenyap dalam Letusan Merapi 1930
Pikachu Berbatik Bawa Dampak Orang Jepang Ingin Mencari Batik ke Indonesia