Liputan6.com, Madrid- Fabio Cannavaro membuka peluang kembali ke Real Madrid. Cannavaro kali ini akan bergabung ke Santiago Bernabeu untuk memegang peran di tim kepelatihan.
Eks pemain Juventus dan Parma itu santer disebut-sebut akan ditunjuk pelatih Calo Ancelotti sebagai asistennya menggantikan Zinedine Zidane. Saat ini Zidane mendapat kepercayaan menangani tim Castilla.
Cannavaro antusias dengan kabar tersebut. Cannavaro siap menerima pinangan Madrid bila Ancelotti yang memintanya.
"Jika Carlo Ancelotti, yang merupakan pelatih hebat, menghubungi saya, maka saya harus mengambil keuntungan dari itu dan tentu saja saya akan pergi," kata Cannavaro kepada Marca.
Namun Cannavaro mengaku hingga saat ini belum dihubungi oleh pihak Madrid.
"Saya telah mendengar mengenai itu dari media tapi tidak ada yang lebih dari itu. Semua orang tahu saya punya hubungan sangat baik dengan Ancelotti dan juga saya pernah menghabiskan tiga tahun fantastis di Madrid. Tapi saya tidak tahu lebih dari itu."
Cannavaro tengah menantikan panggilan dari Madrid. Pasalnya dia memang ingin menekuni karier di dunia kepelatihan.
Cannavaro Jawab Rumor Bergabung dengan Madrid
Cannavaro mengaku hingga saat ini belum dihubungi oleh pihak Madrid.
diperbarui 08 Jul 2014, 10:08 WIBDiterbitkan 08 Jul 2014, 10:08 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Tips Pacaran Langgeng: Panduan Lengkap Menjalin Hubungan Awet dan Harmonis
Harga Minyak Dunia Melesat Tersengat Memanasnya Perang Ukraina-Rusia
41 Tips Langsing yang Efektif untuk Turunkan Berat Badan
Tips Lancar BAB: Panduan Lengkap Mengatasi Sembelit Secara Alami
Ketika Guru Mendidik Murid di Bawah Bayang-Bayang Tuntutan Hukum Orangtua
Ariana Grande Main Film Wicked, Berhasil Perankan Karakter Glinda yang Jadi Impiannya
Ustadz Das’ad Latif Bahas Sedekah dan Istri ‘Kelinci’, Jemaah Terpingkal-pingkal
Top 3 News: Kapolda Sumbar Sebut Kabag Ops Tembak Mati Kasat Reskrim Solok Selatan dari Jarak Dekat
Tips Mencintai Diri Sendiri: Panduan Lengkap Menuju Kebahagiaan Sejati
Tips Mencuci Baju Putih: Panduan Lengkap Menjaga Kecerahan Pakaian
Tips Berkendara Saat Hujan untuk Keselamatan Optimal di Jalan
P2G: Pemerintah Jangan Tergesa-gesa Hapus Sistem Zonasi Tanpa Kajian Akademik