Menit 37, Sakho Perkecil Ketinggalan

Diafra Sakho berhasil memanfaatkan kemelut di depan gawang MU

oleh Achmad Yani Yustiawan diperbarui 27 Sep 2014, 21:42 WIB
Diterbitkan 27 Sep 2014, 21:42 WIB
Manchester United vs West Ham United
Manchester United vs West Ham United (Reuters)

Liputan6.com,Manchester: West Ham United berhasil memperkecil ketinggalan menjadi 1-2 dari Manchester United dalam partai lanjutan Liga Inggris di Old Trafford, Sabtu (27/9/2014 malam WIB. Gol balasan dibuat Diafra Sakho. Sebelumnya, MU unggul dua gol yang dibuat Van Persie menit 22 dan Wayne Rooney menit 5.

Sejak awal laga pemain MU langsung mengambil inisiatif penyerangan. Beberapa kali mereka menciptakan peluang berbahaya di depan gawang West Ham. Menit ke-2 Falcao hampir saja mencetak gol memanfaatkan bola hasil kiriman Rooney dari sepakan bebas.

Tiga menit kemudian, berawal dari serangan balik Rafael, yang lolos dari kawalan pemain belakang West Ham, melepaskan umpan tarik ke depan gawang. Rooney yang datang dari belakang meneruskannya dengan sepakan keras tanpa bisa dijangkau kiper Adrian.

Skuat asuhan Louis van Gaal sepertinya belum puas hanya unggul satu gol. Tekanan terus dilakukan ke jantung pertahanan West Ham. Akhirnya, striker andalan MU Van Persie berhasil memaksimalkan sodoran Falcao di depan kotak penalti menjadi gol.  MU unggul 2-0.

Peluang kembali didapat MU. Herrera menyusup ke dalam kotak penalti West Ham dan melepaskan umpan silang mendatar. Bola diterima Angel di Maria yang langsung melepaskan tembakan. Namun, bola masih belum menemui sasaran.

Susunan Pemain:

Manchester United: De Gea, Rafael, McNair, Rojo, Shaw, Blind, Herrera, Di Maria, Rooney, Van Persie, Falcao

Cadangan: Lindegaard, Thorpe, Fletcher, Pereira, Valencia, Mata, Januzaj

West Ham United: Adrian, Reid, Cresswell, Tomkins, Downing, Sakho, Demel, Amalfitano, Poyet, Song, Valencia

Cadangan: Jaaskelainen, Nolan, Zarate, Vaz Te, Jenkinson, Collins, Cole

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya