Banjir di Riau Meluas, Puluhan Warga Terima Bantuan dari Polda Riau

Banjir di Provinsi Riau terus meluas, kali ini merendam puluhan kepala keluarga di Kabupaten Pelalawan.

oleh Syukur diperbarui 20 Jan 2025, 23:00 WIB
Diterbitkan 20 Jan 2025, 23:00 WIB
Pemeriksaan kesehatan korban banjir di Kabupaten Pelalawan.
Pemeriksaan kesehatan korban banjir di Kabupaten Pelalawan. (Liputan6.com/M Syukur)... Selengkapnya

Liputan6.com, Pekanbaru - Intensitas hujan tinggi membuat bencana banjir di Riau terus meluas. Terbaru, luapan sejumlah sungai di Bumi Melayu merendam sejumlah desa di Kabupaten Pelalawan dengan ketinggian hingga 70 centimeter.

Rata-rata korban banjir masih bertahan di rumah masing-masing karena bencana ini sudah langganan tahunan. Meski demikian, aktivitas sehari-hari tidak berjalan normal sehingga bantuan terus mengalir memenuhi kebutuhan warga.

 

Seperti bantuan yang disalurkan Polda Riau ke Desa Kuala Terusan, Kecamatan Pangkalan Kerinci. Wakil Kapolda Brigjen Adrianto Jossy Kusumo turun bersama Bupati Pelalawan Zukri, sejumlah personel Polres setempat dan Kapolsek Pangkalan Kerinci AKP Tatit Rizkyan Hanafi.

Adrianto berharap bantuan dapat meringankan beban masyarakat terdampak banjir. Korban diminta tetap semangat menghadapi bencana karena pada saatnya akan berlalu.

"Namun tetap waspada karena hujan masih terus turun," kata Adrianto, Sabtu siang, 18 Januari 2025.

Adrianto menjelaskan, hujan saat ini terjadi merata di Riau. Bukaan pintu waduk Pembangkit Listrik Tenaga Air di Koto Panjang terus bertambah sehingga debit air sejumlah sungai meluap.

"Saat ini pembukaan pintu waduk sudah 5x50 centimeter, ini membuat Sungai Kampar meluap," ujar Adrianto.

Masyarakat diminta selalu mengikuti arahan pihak berwenang jika kondisi banjir kian parah. Kepolisian bersama pemerintah setempat siap membantu kapan saja.

Selain membagikan sembako, kepolisian dari Bidang Dokter dan Kesehatan memberikan pelayanan kesehatan kepada korban banjir. Satu per satu korban diperiksa dan diberikan vitamin sebagai penambah daya tahan tubuh saat bencana.

Sebagai informasi, banjir di Kabupaten Pelalawan selain disebabkan luapan Sungai Kampar juga disebabkan oleh limpahan air Sungai Batang Nilo. Hal ini membuat puluhan kepala keluarga yang terdiri dari dari ratusan jiwa di berbagai desa terendam.

Banjir diprediksi terus meluas karena berdasarkan prakiraan BMKG Pekanbaru hujan turun merata di seluruh kabupaten di Riau. Hujan deras hingga ringan terjadi dari pagi hingga malam hari.

 

 

Simak Video Pilihan Ini:

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya