Pellegrini Yakin Mangala Bakal Menjadi Bek Inti Manchester City

Bek asal Prancis tersebut diboyong City dari klub Portugal, Porto seharga 32 juta pound atau sekitar Rp 627 miliar.

oleh Ulul Azmi diperbarui 29 Okt 2014, 15:45 WIB
Diterbitkan 29 Okt 2014, 15:45 WIB
Mangala Bek Termahal di Liga Premier
Eliaquim Mangala (Daily Mail)

Liputan6.com, Manchester - Manajer Manchester City, Manuel Pellegrini yakin bek Eliaquim Mangala akan segera mendapat tempat di skuat utama.

Hal itu diutaran manajer asal Chile tersebut menyusul kurang memikatnya perfoma pemain berusia 23 tahun itu sejak bergabung pada awal musim ini.

Bek asal Prancis tersebut diboyong City dari klub Portugal, Porto seharga 32 juta pound atau sekitar Rp 627 miliar.

Namun selama di Manchester, Mangala mengalami masa sulit dan buntutnya membuat City kalah 1-2 dari West Ham United pada akhir pekan lalu.

"Hal yang sama juga terjadi dengan Martin Demichelis tahun lalu. Ingat semua kritik setelah dia baru saja tiba di Liga Premier. Saya pikir Mangala masih muda namun sudah memiliki banyak pengalaman," kata Pellegrini seperti dilansir Reuters, Rabu (29/10/2014).

"Saya yakin dia akan segera menemukan bentuk permainan terbaiknya dan segera menjadi bagian dari tim inti. Saya percaya kami membeli bek tengah yang kami butuhkan dalam diri Mangala."

Secara keseluruhan pertahanan The Citizens memang cukup mengkhawatirkan. Sebabnya, gawang mereka telah kebobolan 17 kali dari 14 pertandingan di semua kompetisi. Oleh karena itu, Pellegrini akan membenahi lini pertahanan timnya.

"Saya pikir kami harus meningkatkan lini belakang tim secara keseluruhan. Sehingga ini bukan mengenai satu pemain saja. Di samping itu kami harus menciptakan lebih banyak peluang dan mencetak banyak gol," ucap Pellegrini.

Baca Juga

Pemain Buangan Chelsea Bakal Lanjutkan Karier di MU?

Sepak Bola Gajah PSS vs PSIS Disorot Media Internasional

Meski Terpuruk, MU Dapat Sponsor Lagi

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya