Liputan6.com, Jakarta - Pekan terakhir Liga Spanyol menjadi sangat krusial bagi Deportivo La Coruna. Mereka harus berjuang dari 'kejaran' jurang degradasi saat bertamu di Camp Nou, markas Barcelona, Sabtu (23/5/2015).
Saat ini Deportivo berada di peringkat 17 klasemen dan hanya berjarak dua poin dari Eibar dan Almeria yang berada di jurang degradasi. Jika salah satu dari Eibar atau Almeria sukses memetik tiga poin, maka Deportivo wajib meraih kemenangan atau minimal hasil seri kontra Barcelona untuk mengamankan posisi di La Liga musim mendatang.
Namun usaha tersebut tampaknya tidak akan mudah. Meski Barca sudah meraih trofi La Liga musim ini, mereka masih harus 'memanaskan mesinnya' untuk menghadapi final Copa del Rey dan Liga Champions.
Pelatih Barca, Luis Enrique, kemungkinan masih akan mencoba kombinasi Lionel Messi, Neymar, dan Pedro di depan, untuk menggantikan Suarez yang belum pulih dari cedera. Ketiganya dapat ditopang oleh Ivan Rakitic, Andres Iniesta, dan Sergio Busquets di tengah.
Pada laga ini Xavi Hernandez kemungkinan akan dipersiapkan di bangku cadangan. Laga ini adalah laga terakhir Xavi di La Liga bersama Barcelona.
Di sisi lain Deportivo baru saja mengemas hasil positif saat menjungkalkan Levante 2-0 pada pekan lalu. Formasi yang sama dengan Oriol Riera dan Lucas Perez di depan kemungkinan masih jadi andalan.
Blaugrana juga harus mewaspadai pemain-pemain pelapis Deportivo. Mereka masih memiliki sosok Juan Dominguez dan Juanfran yang memiliki daya ledak tinggi.
Barcelona vs Deportivo: Perjuangan Super Depor Hindari Degradasi
Deportivo La Coruna harus berjuang dari 'kejaran' jurang degradasi saat bertamu di Camp Nou.
diperbarui 23 Mei 2015, 15:51 WIBDiterbitkan 23 Mei 2015, 15:51 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Tanda-Tanda Retinoblastoma pada Anak Sejak Dini
Turun Gunungnya Jokowi Disebut Ada Kaitannya untuk Kepentingan Politik di 2029
Arti Mimpi Memeluk Wanita dari Belakang: Makna Tersembunyi di Balik Pelukan
Tok, Proyek Migas UCC Tangguh Kantongi Investasi Rp 110 Triliun
Ketika Orang Beriman Sakit, Ini Sebenarnya yang Terjadi Kata Buya Yahya
Elnusa Mulai Survei Seismik Perdana di Area Tambang Batu Bara di Kalsel
Ini Aset yang Disita Polisi Terkait Judi Online yang Libatkan Pegawai Komdigi, Jumlahnya Miliaran Rupiah
Arti Mimpi Dirampok dan Mau Dibunuh: Makna Tersembunyi di Balik Mimpi Menakutkan Ini
Kementan Punya Jurus Ampuh Jawab Tantangan Regenerasi Petani di Indonesia
Top 3 Berita Hari Ini: Maarten Paes dan Luna Bijl Liburan di Bali, Tonton Tari Kecak sampai Makan Bubur Ayam
Apa Arti Siu: Menguak Misteri di Balik Selebrasi Ikonik
Max Verstappen Kunci Gelar Juara F1 2024, Lando Norris Bidik Gelar 2025