"MU Bakal Juara Liga Inggris Musim Ini"

Robben melihat kehadiran Depay dan Van Gaal bakal jadi perbedaan.

oleh Thomas diperbarui 20 Agu 2015, 17:33 WIB
Diterbitkan 20 Agu 2015, 17:33 WIB
Arjen Robben
Arjen Robben (teamtalk.com)... Selengkapnya

Liputan6.com, Manchester- Bintang Bayern Muenchen Arjen Robben menjagokan Manchester United di Liga Premeir Inggris 2015-2016. Robben melihat tangan dingin Louis van Gaal akan bisa membawa MU kembali menjuarai Liga Inggris.

"Saya pikir Louis dapat memenangkan Liga Premier Inggris bersama MU musim ini," ucap Robben kepada media Inggris, The Mirror.

Robben sudah sangat mengenal Van Gaal karena pernah bekerja sama di timnas Belanda. Mereka berdua juga sukses saat bekerja bareng di Bayern Muenchen dari tahun 2009 hingga 2011.

Pada kesempatan tersbeut, Robben juga memuji juniornya di timnas Belanda Memphis Depay. Robben menilai Depay membuat keputusan tepat bergabung bersama MU. Pasalnya di bawah asuhan Van Gaal, Depay bisa jadi pemain terbaik di dunia.

"Di Manchester United, Depay bisa menjadi salah satu pemain top di dunia. Dia sudah berada pada level yang demikian tinggi, tapi bermain di salah satu klub terbesar di dunia dia akan mendapat yang lebih baik."

"MU ingin kembali memenangkan trofi demi trofi dan Depay akan menjadi bagian besar dari itu. Dia bisa jadi pemain lengkap di bawah bimbingan Van Gaal," tegas Van Gaal. (Tho/Ary)

Baca Juga:
Smalling Tuntut MU Lanjutkan Rentetan Kemenangan
Menpora Dukung Penuh Terbentuknya ASSI
Petinju Indonesia Tantang 'Idola' Jepang

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya