Liputan6.com, Jakarta: Pegokar dari UI Racing Team, Silvano Christian berhasil menjadi juara umum kejuaraan Rotax Max Challenge (RMC) Indonesia yang berakhir pada Minggu (6/9/2015) di Sirkuit Karting Sentul. Kepastian gelar didapatkan setelah dia finis terdepan pada putaran 5 atau terakhir RMC.
Sukses ini sekaligus mengantarkan pemuda yang diwisuda jadi sarjana teknik ini pekan lalu ke kejuaraan dunia Karting di Portugal pada 8-14 November mendatang. Dia mengaku bakal menyiapkan fisik untuk persiapan ikut kejuaraan dunia. "Yang jelas persiapan fisik harus digenjot," katanya seperti rilis yang diterima media.
Di final, Silvano finis tercepat setelah menyelesaikan lomba yang menempuh 22 putaran tersebut dengan catatan waktu 18 menit 22, 823 detik. Alumni Fakultas Teknik Industri Universitas Indonesia ini unggul atas Zahir Ali dari tim UT Racing Team yang finis kedua dengan waktu 18 menit, 29, 173 detik atau dengan selisih waktu, 6,350 detik.
Sementara tempat ketiga menjadi milik pembalap UI Racing Team lainnya, Arya Bima Ferra yang menyelesaikan lomba dengan catatan waktu 18 menit, 29, 297 detik.Silvano mengoleksi poin terbanyak di lima seri yaitu 219 poin, disusul Arya Bima (205) dan Ananda Julio Prost (152 poin).
Konsistensi mengikuti seri lomba dikatakannya turut membantu dirinya menjadi juara."Persaingan tahun ini tidak seramai tahun lalu.Beberapa peserta ada yang tidak ikut seluruh seri sehingga perolehan poin tidak terlalu ketat," tandasnya.(Def/Vid)
Juara RMC, Silvano ke Kejuaraan Dunia Karting
Silvano Christian konsisten ikut 5 seri lomba Rotax Max Challenge (RMC) yang digelar di Sirkuit Sentul.
diperbarui 06 Sep 2015, 23:15 WIBDiterbitkan 06 Sep 2015, 23:15 WIB
Silvano Christian konsisten ikut 5 seri lomba Rotax Max Challenge (RMC) yang digelar di Sirkuit Sentul.
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Punya Harta Haram tapi Sudah Taubat, Bagaimana Cara Membersihkannya? Simak Kata Buya Yahya
Dalami Dugaan Pemukulan Sopir Taksir Online Oleh Oknum Polisi, 2 Orang Diperiksa Sebagai Saksi
Muncul Dugaan Pelanggaran Oleh Satu Paslon di Pilkada Kota Yogyakarta
Matt Groening Sosok di Balik Ramalan The Simpsons
Efek Donald Trump Menang Pilpres AS ke Geopolitik dan Perekonomian Global
Kisah Santri Pura-Pura Mati karena Punya Banyak Utang, Ini Respons Tak Terduga KH Hasyim Asy'ari
4 Pemain Naturalisasi yang Beredar di BRI Liga 1 tapi Tak Terpakai Timnas Indonesia
Kemkomdigi di Tengah Sorotan Jeratan Judi Online
Disebut Batik Keraton, Begini Keunikan Batik Solo
Panaskan Tensi, Bintang Atlanta Hawks Ejek Suporter New York Knicks usai Menang di NBA
BSI Siap Turun Tangan di Program Makanan Bergizi Gratis
Erick Thohir dan Maruarat Sirait Usul Cicilan Rumah Diperpanjang jadi 30 Tahun