Liputan6.com, Bali - Bali United menurunkan komposisi terbaiknya untuk menjamu Persita Tangerang di Piala Presiden 2015, Senin (7/9) sore ini di Stadion Dipta, Gianyar. Kemenangan wajib diraih tim asuhan Indra Sjafri itu jika ingin lolos ke perempat final.
Saat ini, Bali United masih duduk di puncak klasemen grup B dengan poin empat. Namun posisi mereka masih rawan tergusur ke peringkat ketiga mengingat tiga tim lain: Persija Jakarta, Mitra Kukar, dan termasuk Persita masih berpeluang juga untuk lolos.
Di sisi lain, Persita juga tak mau kalah. Tim asuhan Bambang Nurdiansyah ini juga menurunkan komposisi terbaiknya termasuk motor serangan, Raphael Maitimo.
Serupa dengan Bali United, Persita juga menargetkan kemenangan demi lolos ke babak selanjutnya.
Susunan pemain Bali United vs Persita
Bali United: Ngurah Arya; Bobby Satria, Syaeful Anwar, Ricky Fajrin Endra Permana; Fadil Sausu, Sandi Suta, Hendra Sandi; I Nyoman Sukaraja, Sultan Samma, Lerby Eliandry.
Persita: Usman Pribadi; Erik Setiawan, Ramandika, Bruno Casmir, Keri Yudiono; Zikri Akbar, Syahroni, Maman, Jalwandi; Maitimo, Aldi.
Energi & Tambang