Empat Pemain Pinjaman dari Semen Padang Ogah Pulang

Pihak Semen Padang enggan memaksai 4 pemain itu untuk kembali

oleh Muslim AR diperbarui 04 Nov 2015, 21:04 WIB
Diterbitkan 04 Nov 2015, 21:04 WIB
Nil Maizar
Nil Maizar (ANTARA FOTO/Iggoy el Fitra)

Liputan6.com, Padang - Semen Padang FC paling rajin meminjamkan pemain ke klub lain pada Piala Presiden beberapa waktu lalu. Namun, mereka yang dipinjamkan malah enggan pulang ke Semen Padang untuk berlaga di Piala Jenderal Sudirman.

Empat pemain yang dipinjamkan ke Mitra Kukar pada Piala Presiden 2015 yakni, Eka Ramdani, Saepulo Maulana, Hendra Adi Bayauw dan Airlangga Suciptomenolak kembali. Keempatnya bersikukuh untuk tidak memperkuat tim berjuluk Kabau Sirah lagi. 

Baca Juga

  • Presiden Madrid Tampar Ronaldo, Kenapa?
  • CAS Tolak Intervensi Lorenzo pada Banding Rossi
  • Rossi vs Marquez, Honda: Bicara Fakta, Jangan Asumsi!


Pelatih Semen Padang, Nilmaizar tidak ambil pusing dengan kondisi tersebut. Menurut dia, untuk membela sebuah tim, dibutuhkan kecintaan dari para pemain.

Nil mengakui, dia berharap agar keempat pemain itu bisa pulang ke Ranah Minang. Namun, dia juga tidak memaksa para pemain untuk kembali.

"Kita memang berharap mereka kembali, namun bermain di sini tentu juga butuh kecintaan. Jika mereka ingin keluar, saya dengar manajemen sudah mengeluarkan suratnya, mereka sudah bebeas transfer," ujar Nil Maizar seusai latihan pada Rabu (4/11/2015).

Keempat permain tersebut, enggan kembali dengan berbagai alasan. Bayauw misalnya, lebih memilih Mitra Kukar, karena ingin dekat dengan keluarga.  Sementara itu, Eka Ramdani, memilih tidak kembali dengan persoalan nominal kontraknya selama bermain di Piala Jenderal Sudirman.

"Terkait permasalahan dengan manajemen, itu bukan wewenang saya. Jika mereka (para pemain) tidak kembali dan memutuskan pergi dari tim, ya tidak masalah, kita kenang semua kebaikannya saat membela Semen Padang," jelas Nil.

Keempat pemain tersebut, merupakan andalan Semen Padang di berbagai lini. Namun, Nil memiliki ramuan tersendiri, untuk mengisi kekosongan dari empat pemain tersebut. Semen Padang juga memiliki para pemain muda yang tergabung dalam SPFC U-21.

Sampai pagi tadi, Semen Padang FC sudah memiliki 18 pemain yang akan mengikuti Piala Jenderal Sudirman. Latihan tersebut lebih fokus pada komunikasi antar pemain dan taktik. Seusai latihan fisik, Nil menguji coba timnya dengan mini game. (Win/Rco)

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya