DKI Raih Emas Panahan Pertama di PON Jabar

Medali emas ini lahir dari nomor beregu putri nomor compound.

oleh Edu Krisnadefa diperbarui 22 Sep 2016, 18:55 WIB
Diterbitkan 22 Sep 2016, 18:55 WIB
Banner PON 2016
Banner PON 2016 (Liputan6.com/Trie yas)... Selengkapnya

Liputan6.com, Bandung - Kontingen DKI Jakarta sukses meraih medali emas pertama cabang olahraga panahan PON Jabar 2016. Mereka meraih emas melalui tim beregu putri, nomor compound. Di final, mereka mengalahkan wakil Jawa Barat dengan skor 219-215 dalam empat seri, di Lapangan Panahan Si Jalak Harupat, Kamis(22/9/2016).

DKI diperkuat Triya Resky Adriani, Aprillia Dwi Novasari, dan atlet nasional Rona Siska Sari. Sementara tim Jabar diperkuat R Gina Rahayu, Sri Ranti, dan Ratih Zilizati Fadhly.

Resky Adriani, atlet DKI mengatakan sangat bersukacita atas hasil ini karena dirinya untuk kali pertama mengikuti PON. "Saya dan Aprillia baru kali ini ikut PON, tentunya sangat senang sekali sudah dapat emas, apalagi tidak ditargetkan," kata Resky, seperti dikutip Antara.
    
Sementara itu, medali perunggu menjadi milik Jawa Timur yang mengalahkan Jateng dengan skor 215-199. Pertandingan panahan direncanakan masih berlangsung hingga Minggu (25/9/2016).

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya