Ancelotti: Verratti Menyebalkan, Coman Pemain Langka

Ancelotti kini melatih Coman di Munich. Sebelumnya, keduanya juga pernah bekerja sama di PSG.

oleh Jonathan Pandapotan Purba diperbarui 23 Sep 2016, 01:00 WIB
Diterbitkan 23 Sep 2016, 01:00 WIB
carlo ancelotti
Pelatih Bayern Munchen asal Italia, Carlo Ancelotti. (AFP/Christof Stache)

Liputan6.com, Munich - Pelatih Bayern Munich Carlo Ancelotti mengaku kesal dengan bintang PSG Marco Verratti.  Ia juga menilai Kingsley Coman sebagai pemain langka.

Ancelotti kini melatih Coman di Munich. Sebelumnya, keduanya juga pernah bekerja sama di PSG.

"Saya berbicara dengan Coman menggunakan bahasa Italia karena ia pernah bermain untuk Juventus. Dia berkembang begitu pesat. Saya mengorbitkan dia di PSG dan saya begitu terkesan dengannya," kata Ancelotti di Bild.

"Jarang Anda menemukan pemain begitu kuat di usianya. Aspek apa yang dapat ia perbaiki? Bergerak tanpa bola."

Ancelotti juga menyinggung soal pemain termahal dunia, Paul Pogba. Pelatih asal Italia itu mengaku tak tertarik dengan bakat Pogba.

"Apakah saya menginginkan Pogba? Tidak, itu tidak mungkin. Kami sudah memiliki lini tengah yang hebat. Dan ketika saya masih di Real? Tidak. Pogba adalah pemain hebat, tapi saya tidak mencari pemain seperti profilnya."

"Bagaimana dengan Verratti? Dia pemain hebat. Setiap kali saya melihat dia, rasanya seperti kejutan. Dia menjengkelkan, tapi dia unik dan memiliki masa depan yang besar."

"Dia memperpanjang kontraknya sampai 2022? Wow! Itu normal, pemain bagus di tim yang bagus. Membeli dia setelah dia memperpanjang kontraknya? Mustahil!" Ancelotti menambahkan.
Pelatih Bayern Munchen, Carlo Ancelotti (tengah) memperhatikan sesi latihan perdana FC Hollywood, di kompleks Allianz Arena, Munich, Senin (11/7/2016).  (Reuters/Michaela Rehle)

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya