Sayap MU Bantah Selingkuh Dengan Suster Cantik Ini

Kabar tidak mengenakkan datang pada gelandang andalan MU, Antonio Valencia.

oleh Adyaksa Vidi diperbarui 01 Okt 2016, 05:50 WIB
Diterbitkan 01 Okt 2016, 05:50 WIB
Sophie Vagsaeter
Sophie Vagsaeter (Instagram)

Liputan6.com, Manchester - Kabar tidak mengenakkan datang pada gelandang andalan Manchester United (MU), Antonio Valencia. Pemain asal Ekuador dituding berselingkuh dengan suster cantik bernama Sophie Vagsaeter.

Padahal selama ini, Valencia telah menjalin asmara dengan istrinya, Zoila Meneses. Bahkan hubungannya yang sudah berjalan 12 tahun itu sudah dikaruniai anak perempuan.

Tetapi usai derby Manchester, Valencia tertangkap kamera masuk hotel bersama Sophie. Ia rela menjemputnya di bandara sebelum menginap bersama di Hotel Hilton Manchester.

Valencia mengenal Sophie melalui Instagram. Ia kerap mengirimi pesan mesra pada wanita berusia 24 tahun tersebut.

Namun tuduhan perselingkuhan tersebut langsung dibantah oleh Valencia. Melalui Instagram ia juga meminta maaf pada penggemarnya.

"Saya minta maaf karena urusan pribadi membuat semua orang bingung dan tidak nyaman. Semoga saja media tidak mengusik kehidupan pribadi saya lagi," kata Valencia.

"Seperti biasanya saya hanya fokus pada karier dan juga anak perempuan saya," ujarnya menambahkan.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya