Ronaldinho: Belum Saatnya Rooney Main di Liga Tiongkok

Rooney bukan lagi pemain utama di Old Trafford.

oleh Jonathan Pandapotan Purba diperbarui 24 Feb 2017, 23:00 WIB
Diterbitkan 24 Feb 2017, 23:00 WIB
wayne rooney
Striker Manchester United asal Inggris, Wayne Rooney. (AFP/Lindsey Parnaby)

Liputan6.com, Manchester - Pemain legendaris Brasil Ronaldinho tak ingin melihat striker Manchester United Wayne Rooney bermain di Liga Tiongkok tahun ini. Ia menilai sekarang bukan waktu yang tepat bagi Rooney pindah ke benua Asia.

"Bukan maksud saya untuk tidak menghormati, tapi saya tidak ingin melihat Wayne Rooney bermain di Tiongkok sekarang. Mungkin dalam dua atau tiga musim ia dapat mempertimbangkan hal itu, tapi tidak sekarang," kata Ronaldinho kepada Fox Latin America.

Rooney bukan lagi pemain utama di Old Trafford. Alhasil, beberapa klub Tiongkok mengincar tanda tangan mantan pemain Everton tersebut. Mereka bahkan siap memberikan gaji 600.000 pound sterling per pekan.  

"Jika waktunya di Manchester United sudah habis, maka itu terserah, tapi Rooney masih akan menjadi pemain penting bagi banyak klub top di Inggris, Italia, Spanyol, Jerman, atau Prancis."

"Selama 10 tahun terakhir dia adalah salah satu pemain yang paling dihormati. Dia memiliki kemampuan luar biasa dan saya ingin melihat dia bermain di liga yang masih akan mengujinya."

Karier di Timnas Inggris

Menurut Ronaldinho, pindah ke Tiongkok bisa menghentikan karier Rooney di Tim Nasional Inggris."Rooney masih pemain yang sangat penting bagi Inggris dan kenyataannya adalah bahwa jika Anda tidak bermain di salah satu liga top, itu menjadi jauh lebih sulit bagi pelatih Tim Nasional untuk memilih Anda."

"Ada pemain yang telah berhenti bermain di level atas dan mungkin menyesali keputusannya. Karier sepak bola pendek, Anda tidak ingin berakhir dengan penyesalan," Ronaldinho mengakhiri.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya