5 Klub Tujuan Joe Hart Setelah City Rekrut Ederson

Hart hanya menjadi cadangan jika bertahan di City.

oleh Raden Arya Prasetya diperbarui 10 Jun 2017, 08:12 WIB
Diterbitkan 10 Jun 2017, 08:12 WIB
Joe Hart Kebobolan Dua Gol
Teriakan Joe Hart saat timnya Torino melawan Atalanta Bergamo pada lanjutan liga Italia Serie A di Atleti Azzurri d'Italia stadium, Bergamo, Italy (12/9/2016) dini hari WIB.. Atalanta menang 2-1. (EPA/Paolo Magni)

Liputan6.com, Manchester - Manchester City akhirnya resmi mendatangkan kiper Benfica, Ederson Moraes. Itu artinya, Joe Hart harus segera angkat kaki dari Stadion Emirates.

Pasalnya, kiper timnas Inggris itu tentu tidak ingin kembali menjadi pemain pinjaman untuk kedua kalinya. Dan jika bertahan, dia kemungkinan besar akan menjadi kiper pelapis.

Beberapa klub di Liga Inggris bisa menjadi tujuan realistis bagi kiper berusia 30 tahun itu. Hart memang perlu tampil di skuat regular, jika posisinya di timnas Inggris tidak ingin tergeser.

Hanya, banderol harga sebesar 20 juta pounds yang diminta The Citizens menjadi masalah besar untuk Hart pindah klub lain. Jika ingin Hart pergi, maka City harus mengurangi harga yang ditawarkannya itu.

Berikut adalah lima klub selain City yang bisa menjadi tujuan realistis bagi Joe Hart seperti dilansir dari Mirror:

Torino

Joe Hart (Torino)
Joe Hart disarankan untuk tetap melanjutkan karier di Italia. (AFP/Marco Bertorello)

Klub Serie A ini memiliki peluang untuk mempermanenkan Hart. Pasalnya, sang kiper sempat menyatakan kebahagiaannya bermain di klub asal Kota Turin itu.

Meski kerap melakukan selama masa pinjaman, Hart tetap dipercaya pelatih Sinisa Mihajlovic untuk berada di bawah mistar Torino.

Namun harga Hart yang terlampau mahal bisa menjadi pengganjal transfer ini. Terlebih gaji Hart juga termasuk tinggi untuk ukuran pemain Serie A.

Liverpool

Joe Hart
Joe Hart. (OLLY GREENWOOD / AFP)

Jurgen Klopp memang lebih sering memilih Simon Mignolet sebagai kiper utama pada putaran kedua musim lalu. Tetapi, posisi Mignolet tidak selalu aman bersama Liverpool.

Meski Hart memiliki potensi yang sama dengan Mignolet dalam melakukan kesalahan, tetapi dia tampak lebih solid. Jika Klopp ingin memperbaiki posisi Liverpool pada musim depan, merekrut Hart akan sangat berguna.

Terlebih Liverpool juga akan bermain di Liga Champions. Sehingga punya dua kiper berkualitas merupakan kebutuhan mutlak.

Chelsea

Kabar Transfer, Liverpool, Joe Hart
Kiper Manchester City, Joe Hart, saat tampil melawan Steaua Bucharest pada laga Liga Champions di Stadion Etihad, Inggris, Rabu (24/8/2016). (AFP/Oli Scarff)

Kiper Thibaut Courtois kemungkinan besar tidak akan meninggalkan Chelsea pada musim panas ini. Tetapi, The Blues tetap membutuhkan pemain berpengalaman dengan kemampuan setara Courtois setelah Asmir Begovic memilih pindah ke Bournemouth.

Meski peluang ke Chelsea tetap terbuka, tetapi tidak ideal bagi Hart yang ingin tetap menjadi kiper nomor satu Inggris. Maklum, Hart kemungkinan tidak menjadi pilihan utama di Stamford Bridge.

Meski demikian peluang pindah Hart ke klub London Utara ini masih terbuka. Terlebih Chelsea dianggap mampu membayar transfer dan gaji Hart yang mahal.

Everton

Torino vs Juventus
Striker Juventus, Gonzalo Higuain, mencetak gol ke gawang Torino yang dijaga Joe Hart dalam laga pekan ke-16 Serie A 2016-2017 di Stadion Olimpico Grande Torino, Minggu (11/12/2016). (AFP/Marco Bertorello)

Joel Robles dan Maarten Stekelenburg kerap berbagi tugas di Everton sepanjang musim lalu. Keduanya merupakan pilihan yang andal, namun bos The Toffees, Ronald Koeman tampak tertarik dengan pemain yang memiliki profil tinggi untuk melakoni musim depan yang padat.

Karena, dengan menempati peringkat ketujuh, Everton berhak berlaga di Liga Europa. Dan Hart yang matang bersama City di Liga Champions bisa menjadi pilihan tersebut.

Harga dan gaji Hart yang mahal bisa disiasati dengan status pinjaman. Terlebih Koeman punya hubungan baik dengan manajer City, Guardiola.

Manchester United

Joe Hart
Joe Hart jadi bulan-bulanan Netizen karena gagal menyelamatkan Inggris di babak 16 besar Piala Eropa. (REUTERS/Yves Herman Livepic)


Jika pindah ke Manchester United, maka akan menjadi proses transfer yang kontroversial untuk Hart. Tetapi, manajer MU, Jose Mourinho disarankan merekrut Hart  jika David De Gea memilih pindah ke Real Madrid.

Ya, jika merekrut Hart maka Mourinho tak perlu khawatir lagi dengan proses adaptasi. Maklum, Hart sangat berpengalaman di Liga Inggris bersama City.

Satu hal yang mendukung langkah transfer ini adalah keluarga. Hart tentu senang bisa dekat dengan keluarganya yang tinggal di Manchester.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya