Neymar Panaskan Situasi dengan Presiden Barcelona

Dia tidak menanggapi dengan serius ucapan Presiden Barcelona.

oleh Muhammad Ivan Rida diperbarui 06 Sep 2017, 16:50 WIB
Diterbitkan 06 Sep 2017, 16:50 WIB
FOTO: Neymar dan 5 Bintang di Ligue 1 Prancis 2017/2018
Eks striker Barcelona Neymar. (AFP/Philippe Lopez)

Liputan6.com, Barcelona - Neymar terus memanaskan hubungan dengan Presiden Barcelona, Josep Maria Bartomeu. Bintang asal Brasil itu melakukannya lewat akun media sosial, Instagram.

Neymar mengambil langkah mengejutkan ketika hengkang ke PSG pada bursa transfer pemain musim panas 2017. Bomber timnas Brasil tersebut terikat kontrak berdurasi lima tahun, atau hingga Juni 2022.

Saga transfer Neymar masih menyisakan tanda tanya. Beberapa waktu lalu, Josep Maria Bartomeu menganggap Neymar tidak memiliki sopan santun karena enggan menjelaskan alasan hengkang kepada manajemen Barcelona.

Josep Maria Bartomeu mengaku telah mengambil langkah keliru karena bergantung dengan Neymar. Sejumlah pernyataan sang presiden lantas diunggah melalui sebuah foto oleh televisi asal Brasil, Esporte Interativo, di Instagram, Rabu (6/9/2017).

Neymar menanggapi unggahan tersebut di kolom Komentar. Seperti dikutip dari Marca, bomber 25 tahun itu menulis, "Presiden ini adalah lelucon."

Komentar Neymar diprediksi akan membuat hubungannya dengan manajemen Barcelona semakin memanas. Padahal, sebelumnya sang pemain merupakan andalan tim Catalan ketika merapat dari Santos pada musim 2013-2014.

Neymar membukukan 105 gol dan 80 assist dari 186 laga di berbagai kompetisi bersama Barcelona. Berbagai gelar pun diraih, antara lain dua La Liga hingga satu trofi Liga Champions.

Sumber: Marca

Saksikan video menarik berikut ini:

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya