Juventus Tertahan di Kadang Atalanta

Juventus berpeluang menambah keunggulan, namun penalti Dybala gagal menjadi gol

oleh Achmad Yani Yustiawan diperbarui 02 Okt 2017, 05:10 WIB
Diterbitkan 02 Okt 2017, 05:10 WIB
Juventus, Olympiacos, Liga Champions
Pemain Juventus, Mario Mandzukic merayakan golnya saat melawan Olympiakos pada laga grup D Liga Champions di Allianz stadium, Turin, (27/9/2017). Juventus menang 2-0. (Alessandro Di Marco/ANSA via AP)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta Juventus gagal memetik kemenangan saat bertandang ke markas Atalanta di  Stadio Atleti Azzurri d'Italia, Bergamo, Senin dini hari WIB (2/10/2017). Juventus harus puas membawa pulang satu angka setelah ditahan 2-2 oleh Atalanta.

Hasil imbang ini sekaligus mengakhiri rekor 100 persen kemenangan Juventus di Serie A. Bianconeri kini tertinggal dari Napoli di klasemen sementara Serie A.

Berbeda denngan penampilan-penampilan sebelumnya, Juventus bermain dengan tempo lambat. Beberapa peluang sempat dicatatkan lewat Higuain dan Bernardeschi, namun tak berbuah gol.

Cukup lama menggempur pertahanan Atalanta, Juventus akhirnya berhasil memecah kebuntuan pada menit 21 lewat gol Bernardeschi. Gol tercipta setelah Bernardeschi meneruskan bola liar tendangan Kwadwo Asamoah dan Blaise Matuidi.

Bernardeschi kemudian ikut berperan atas gol kedua Juventus. Ia memberikan umpan kepada Gonzalo Higuain, yang langsung melepas tembakan keras ke tiang dekat.

Namun, hanya berselang delapan menit, Atalanta mampu memperkecil ketinggalan. Mattia Caldara memanfaatkan bola liar setelah Gianluigi Buffon gagal mengantisipasi tendangan keras.

Pada menit ke-57 Mandzukic menggetarkan gawang Atalanta lewat sundulan. Namun, wasit menganulir gol ini karena lebih dulu terjadi pelanggaran yang dilakukan oleh Stephan Lichtsteiner terhadap Gomez.

Atalanta mampu menyamakan kedudukan pada menit 67. Bola sundulan Bryan Cristante gagal diselematkan Buffon.

Juventus yang tak menyangka bakal kebobolan dua gol langsung meningkatkan intensitas serangan. Bahkan, mereka sebenarnya berpeluang menambah lagi keunggulan. Itu setelah Juventus mendapat hadiah penalti dari wasit.

Sayang, Paulo Dybala yang ditunjuk sebagai eksekutor gagal mencetak gol lewat titik putih.

Susunan Pemain

Atalanta: Berisha; Masiello, Caldara, Palomino; Hateboer, Cristante (De Roon 87), Freuler, Spinazzola; Gomez, Cornelius (Ilicic 32), Kurtic (Petagna 56)

Juventus: Buffon; Lichtsteiner (Barzagli 66), Benatia, Chiellini, Asamoah; Bentancur, Matuidi; Bernardeschi (Cuadrado 69), Dybala, Mandzukic (Douglas Costa 77); Higuain

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya