Liputan6.com, Jakarta- Matchday pamungkas Liga Champions akan digelar sepanjang pertengahan pekan ini, Selasa (5/12/2017) hingga Rabu (5/12/2017) waktu setempat. Beberapa tim harus melakoni laga hidup-mati untuk mendapatkan tiket ke babak knock-out.Â
Baca Juga
Juventus dituntut meraih kemenangan ketika dijamu Olympiakos untuk menjadi pendamping Barcelona ke babak knock-out dari Grup D. Tiga poin jadi harga mati guna mengantisipasi Sporting CP menang atas Barcelona.
Advertisement
Barcelona kemungkinan besar akan menurunkan pemain lapis kedua. Pasalnya, mereka sudah tidak memiliki kepentingan apa pun di laga ini.
Dari Grup E, Liverpool juga harus melakoni laga hidup-mati. Jika sampai kalah di kandang dari Spartak Moskow, Liverpool bisa tersingkir. Spartak wajib menang jika ingin lolos.
Di Grup A, Manchester United butuh satu poin lagi saat melawan CSKA Moskow untuk mengamankan tiket ke babak knock-out Liga Champions. Setan Merah kini unggul tiga poin dari Basel dan CSKA.
Â
Hari Pertama
Selasa 5 Desember atau Rabu 6 Desember Dinihari WIB
02.45 WIB: Benfica vs Basel
MU vs CSKA (Bein Sports 1)
Munchen vs PSG
Celtics vs Anderlecht
Chelsea vs Atletico (Bein Sports 3)
Roma vs Qarabag
Barcelona vs Sporting (Bein Sports 2)
Olympiakos vs Juventus
Advertisement
Hari Kedua
Rabu 6 Desember atau Kamis 7 Desember 2017 Dinihari WIB
02.45 WIB: Maribor vs Sevilla
Liverpool vs Spartak (Bein Sports 1)
Feyenoord vs Napoli
Shakhtar vs City (Bein Sports 3)
Leipzig vs Besiktas
Porto vs Monaco
Real Madrid vs Dortmund (Bein Sports 2)
Tottenham vs APOEL